SuaraJawaTengah.id - Kisah menyedihkan terjadi pada penyanyi dangdut Juwita Bahar. Ia sempat mengalami lumpuh karena tak makan nasi selama 2 tahun. Bahkan, dia juga koma selama 12 hari.
Selain itu, Juwita Bahar juga mengalami gangguan di bagian otak. Kejadian itu berlangsung ketika Juwita Bahar masih anak-anak.
Juwita Bahar diet nasi karena merasa bermasalah dengan berat badan. Sampai-sampai di usia delapan tahun, putri Anisa Bahar itu melakukan diet tanpa makan nasi.
Diet itu dijalani Juwita Bahar selama dua tahun. Tapi kemudian, perempuan 24 tahun ini mengalami kelumpuhan hingga koma
"Awalnya tuh aku diet ngurangin nasi, jauh banget dari nasi selama dua tahun. Terus tiba-tiba panas dan demam, pas ngobrol kata papah aku sudah di bawah alam sadar gitu dan langsung ke rumah sakit. Ya aku sudah koma," kata Juwita Bahar, saat ditemui di kawasan Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (5/1/2021).
Saat itu, Juwita Bahar mengaku tak bisa menggerakkan badannya. Apa yang ia alami, persis seperti orang lumpuh.
"Nggak ada rasa sakit. Semua anggota badan kayak enggak aktif gitu, jadi belajar duduk dan gerakin kepala dari awal lagi," ungkap Juwita Bahar.
Juwita Bahar mengaku butuh waktu lama untuk memulihkan kembali kondisi kesehatannya. Bahkan, pelantun "Buka Dikit Jos" ini kerap dibantu keluarga untuk belajar menggerakan tubuhnya yang hampir lumpuh total.
"Waktu pemulihan cukup lama. Aku nggak bisa gerakin badan sama sekali kayak anak bayi lagi. Bangun mesti diangkatin, mesti dibantu, belajar jalan, belajar nulis. Jadi kaya lumpuh total gitu," ujar Juwita Bahar.
Baca Juga: Tak Makan Nasi 2 Tahun, Juwita Bahar Alami Lumpuh hingga Koma 15 Hari
Beruntung Juwita Bahar berhasil sembuh dan aktif kembali di dunia hiburan. Padahal, dokter telah memvonis seluruh tubuhnya akan lumpuh.
"Alhamdulillah aku sudah pulih banget. Alhamdulillahnya aku sudah jadi Juwita yang semula yang memang aktif, bawel, cerewet. Karena kata dokter kesempata hidup 50:50. Kalau hidup akan lumpuh. kayak Gugun Gondrong," ujar Juwita Bahar.
Ditanya soal penyakitnya, Juwita Bahar mengaku tak tahu persis. Yang ia tahu dari dokter, ada masalah di otaknya.
"Nggak tahu sih kata dokter aku kanker otak atau virus otak, apalah soal otak. Tapi aku kurang tahu pasti meningitis atau apa. Waktu aku umur 10 tahun," katanya menjelaskan.
Sumber: Suara.com
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Selalu Terus Bertransformasi, BRI Yakin Mampu Memberikan Hasil Optimal
-
Bagian dari Danantara, BRI Turut Memberikan Dukungan Nyata dalam Pembangunan Rumah Hunian di Aceh
-
5 Mobil Bekas Seharga Motor yang Layak Dibeli, Cuma Rp17 Juta!
-
Waspada! Semarang dan Jawa Tengah Diprediksi Dilanda Hujan Lebat Disertai Petir Hari Ini
-
Transformasi Berkelanjutan, BRI Catat Kinerja Gemilang dan Dukung Program Prioritas Nasional 2025