
SuaraJawaTengah.id - PT Semen Gresik (SG) sepanjang tahun 2020 membuktikan diri sebagai perusahaan yang berkomitmen dan peduli pada lingkungan dan juga sosial masyarakat melalui program Corporate Social Responsibility (CSR).
Kepala Unit Komunikasi dan CSR Semen Gresik Dharma Sunyata mengatakan, CSR SG dilaksanakan melalui analisa dan pendalaman pemetaan sosial yang memberikan gambaran secara akurat atas potensi, kebutuhan, dan pemetaan situasi lokal setempat.
“Sehingga perencanaan dan pengelolaan program-program CSR yang kami jalankan pun tepat sasaran dan mampu memberdayakan masyarakat secara optimal,” kata Dharma dalam siaran persnya, (7/1/2021).
Dharma melanjutkan, total alokasi dana CSR yang disalurkan pada tahun 2020 mencapai Rp14,2 miliar dan direalisasikan melalui berbagai program Pilar SG yang terbagi menjadi SG Cerdas, SG Lestari, SG Mandiri, SG Peduli, SG Sehat.
Baca Juga: Ganjar Pranowo Apresiasi Kerja Cepat BUMN di Rembang
Salah satu program CSR yang menjadi perhatian utama SG yaitu upaya cepat tanggap penanggulangan pandemi Covid-19 yang anggarannya mencapai Rp3,724 miliar.
Sebagai bagian dari PT Semen Indonesia (Persero) Tbk. atau SIG, Semen Gresik juga menjalankan program Pemberdayaan Forum Masyarakat Madani SG yang alokasi anggarannya mencapai Rp1,750 miliar, yang di antaranya meliputi pembangunan infrastruktur jalan untuk mempermudah transportasi dan menghubungkan antar wilayah.
Dharma menjelaskan, pembangunan infrastruktur ini bertujuan untuk meningkatkan perekonomian warga, memudahkan akses pendidikan, dan keterjangkauan akses kesehatan bagi masyarakat. Sehingga berdampak secara langsung kepada meningkatnya kesejahteraan mereka.
"Selain pembangunan infrastruktur jalan program ini juga mencakup perbaikan prasarana umum seperti renovasi jembatan yang menjadi fasilitas vital untuk warga," kata Dharma.
Di samping itu terdapat beberapa program yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi warga lokal seperti program Pertanian, Perkebunan, Perikanan, dan Peternakan Terpadu (P4T) dengan alokasi sebesar lebih dari Rp886 juta.
Baca Juga: Semen Gresik di Tuban Operasikan WHRPG Oktober 2017
"Program P4T kami pada tahun 2020 mendapatkan penghargaan dalam ajang Millennials Innovation Summit 2020 yang diadakan oleh Kementerian BUMN Republik Indonesia," kata Dharma.
- 1
- 2
Berita Terkait
Terpopuler
- Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
- Dosen Asal Semarang Tewas Bersimbah Darah di Kamar Kos Sleman, Ini Kata Polisi
- Rekomendasi Mobil Suzuki Bekas Rp100 Jutaan: Ini Pilihan Terbaik dengan Spesifikasi dan Pajak Ringan
- Kapan Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan Jakarta 2025? Cek Jadwal dan Syaratnya
- Pemprov Kalbar Luncurkan Program Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor, Ini Syarat dan Ketentuannya
Pilihan
-
Penggugat Ijazah Palsu Jokowi Tunjuk Guru Besar UNS Jadi Mediator
-
Sri Mulyani Bocorkan 5 Kesepakatan RI-AS Untuk Batalkan Tarif Trump
-
Meski Ekonomi Lesu, Sri Mulyani Sebut Masyarakat Tetap Rajin Bayar Pajak
-
Sri Mulyani Sebut Rupiah Tahan Banting
-
8 Rekomendasi HP Samsung Murah Terbaik April 2025, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Cerita Horor Radio Semarang: Dari Wanita Pucat hingga Suara Misterius
-
Dorong Inklusivitas, Sebanyak 1,2 Juta AgenBRILink Jangkau 88% Wilayah Indonesia
-
Butuh Dana Cepat? Ini 5 Rekomendasi Pinjaman Online Cepat Cair dan Terdaftar di OJK
-
BRI Cepu Perkuat Sinergi dengan Polri dan TNI AD: Targetkan Akuisisi KPR 100 Ribu Rumah untuk PNPP
-
Link Saldo DANA Kaget Hari Ini: Tambah Cuan buat Ngopi, Belanja, dan Top Up Game!