SuaraJawaTengah.id - Umur bukanlah halangan bagi seseorang untuk berdandan dan berpakaian sesuai keinginan masing-masing. Salah satu contohnya adalah nenek satu ini. Meski sudah berumur di atas 50 tahun, ia tetap hobi menggunakan gaya pakaian trendi.
Lonni Pike adalah nenek 50-an tahun sekaligus influencer media sosial. Terlepas dari umurnya, Lonni dikenal karena punya lengan bertato dan suka bergaya mirip remaja.
Meski memiliki banyak penggemar, Lonni juga sering mendapat komentar buruk. Belum lama ini, ia dicap terlalu tua untuk berdandan seperti remaja.
Melansir Bored Panda, nenek tersebut tidak mau tinggal diam. Lewat TikTok, Lonni memberikan pesan menohok untuk membalas orang-orang yang membencinya.
Baca Juga: Viral Remaja Kegep Ciuman di Bioskop: Mereka Bercumbu Sejak Film Mulai
"Aku biasanya tidak merespons komen seperti ini, karena sejujurnya aku tidak peduli apa yang dikatakan orang lain," ungkap Lonni.
"Tapi, ini membuat beberapa orang tidak jadi memakai pakaian yang mereka mau. Ini membuat bibit keraguan muncul di pikiran mereka," tambahnya.
Lebih lanjut, influencer ini beralih menunjukkan outfit yang dipakainya. Ia tampak menggunakan T-Shirt hijau muda, celana jeans dari Levis, hingga sepatu Hello Kitty Doc Martens.
"Jadi dalam rangka menghormati dandanan seperti remaja, ini outfitku hari ini."
Lonni Pike menambahkan bahwa setiap orang bebas mengekspresikan diri. Meski ada yang mengejeknya karena berdandan mirip remaja, Lonni malah menganggap hal itu pujian.
Baca Juga: Inspirasi Outfit Anak Kuliahan, Tips Tampil Tetap Kece di Kampus
"Jika ada yang berpikir aku berdandan seperti remaja, aku akan menganggapnya pujian," tambah Lonni.
Sejak dibagikan, tanggapan Lonni tersebut viral dengan 1,8 juta penonton. Warganet pun ramai memberikan dukungan kepada nenek 50-an tahun itu.
"Aneh, karena aku tidak pernah melihat label pakaian yang bertuliskan ini harus dipakai orang berusia di bawah 19 tahun," tulis salah satu komentar.
"Menurutku kau terlihat imut," puji warganet.
"Aku bahagia karena kita memiliki perempuan sepertimu yang membuat kita tidak takut bertambah tua."
"Siapa yang menentukan batas umur untuk memakai pakaian tertentu?" tambah komentar lain.
Berita Terkait
-
Terlihat Simpel, Outfit Nagita Slavina dan Raffi Ahmad Saat Nyoblos Hampir Setara Dua Kali UMR Jawa Barat!
-
Nyoblos di TPS Boleh Pakai Celana Pendek? Jangan Salah Outfit
-
Dari Kafe hingga Mall! 4 Outfit Hangout ala Bua Nalinthip yang Mudah Ditiru
-
4 Daily OOTD Simpel nan Modis ala Chae Soo-bin untuk Inspirasi Harianmu!
-
Ulasan Novel Teka-Teki Sabita, Perjalanan Cinta dan Dilema Remaja
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Hasil Sementara Pilkada Kendal: Tika-Benny Unggul Signifikan, Ajak Rival Bersatu
-
UMKM Singorojo Bergeliat! Telkomsel Perluas Jaringan Internet di Daerah Terpencil
-
Nusakambangan Tambah Tamu: 6 Napi Teroris Dipindah ke Supermax Security
-
Pengamat: Peran Jokowi dan Prabowo Kunci Kemenangan Luthfi-Taj Yasin di Pilkada Jawa Tengah
-
Kemenangan Jaguar di Pilwalkot Semarang: Strategi PDIP Didukung Logistik yang Besar