SuaraJawaTengah.id - Vaksinasi Covid-19 untuk tenaga kesehatan, petugas pelayanan publik, dan lansia dimulai Rabu (13/1/2021), besok. Sementara vaksinasi untuk masyarakat umum, kata Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, baru dimulai April atau Mei.
"Jadi kita akan mulai untuk petugas publik dan itu sekitar bulan Maret - April, kalau misalnya selesai diharapkan akhir April atau awal Mei kita bisa melakukan untuk seluruh masyarakat tahapannya kira-kira seperti itu," kata Budi Gunadi dalam rapat kerja dengan Komisi IX DPR, Jakarta, Selasa (12/1/2021).
Vaksinasi tahap pertama, besok, untuk 1,48 juta orang tenaga kesehatan, kemudian 16,4 juta petugas publik, dan 21,5 juta lansia. Vaksinasi dilakukan Januari hingga April.
Vaksinasi gelombang kedua yang rencananya mulai April 2021, akan berlangsung hingga Maret 2022. Vaksinasi akan diberikan kepada kelompok masyarakat rentan sebanyak 63,9 juta orang dan kelompok masyarakat lainnya sebanyak 84,72 juta orang.
Vaksinasi tahap awal yang menggunakan vaksin dari Cina, Sinovac, baru bisa digunakan untuk masyarakat dengan rentang umur 18-59 tahun.
"Memang vaksin yang ada sekarang yang Sinovac itu uji klinisnya baru sampai usia 59 tahun, kita harapkan dengan adanya Pfizer dan Astrazeneca datang di bulan April itu adalah vaksin yang memang sudah uji klinisnya digunakan untuk di atas 60 tahun," kata dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Transformasi Berkelanjutan, BRI Catat Kinerja Gemilang dan Dukung Program Prioritas Nasional 2025
-
Revolusi Anti-Rob: Jateng Gunakan Pompa Tenaga Surya, Hemat Biaya Operasional hingga Jutaan Rupiah
-
Waspada! Malam Tahun Baru di Jateng Selatan Diwarnai Hujan dan Gelombang Tinggi
-
BRI Blora Gelar Khitan Massal, Meriahkan HUT ke-130 dengan Bakti Sosial
-
Mobilio vs Ertiga Bekas di Bawah Rp150 Juta: 7 Pertimbangan Penting Sebelum Membeli