SuaraJawaTengah.id - Bayern Munich harus menelan pil pahit dari ajang DFB Pokal 2020/2021. The Bavarian tersingkir saat turnamen lokal Jerman itu memasuki putaran kedua.
Ironisnya, skuat asuhan Hans-Dieter Flick takluk dari klub kasta kedua Liga Jerman, Holstein Kiel lewat drama adu penalti setelah di waktu normal kedudukan sama kuat 2-2 di Stadion Holstei, Kamis (14/1/2021) dini hari WIB.
Bayern Munich selaku tim tamu sejatinya unggul lebih dulu lewat aksi Segre Gnabry pada menit ke-14, sebelum skor disamakan menjadi 1-1 oleh Fin Bartles delapan menit jelang babak pertama berakhir.
Memasuki babak kedua, peraih Treble Winners --Liga Champions, Bundesliga, dan DBF Pokal-- musim lalu itu kembali unggul lewat Leroy Sane pada menit ke-48.
Baca Juga: Axel Witsel Cedera Saat Dortmund Kalahkan RB Leipzig
Namun, semangat juang Holstein Kiel tak kendur bahkan hingga detik-detik terakhir. Terbukti di menit ke-90 atau penghujung laga, mereka mencetak gol penyama kedudukan lewat Hauke Wahl.
Memasuki babak penalti, baik pemain Bayern maupun Holstein Kiel masing-masing sukses mengkonversi tendangan dari titik putih hingga skor tetap sama kuat 5-5.
Mimpi buruk menimpa Bayern Munich setelah Marc Roca gagal menunaikan tugasnya sementara Fin Bartles sukses menaklukan Manuel Neuer.
Kekalahan ini membuat Bayern Munich mencatatkan rekor buruk di mana mereka untuk kedua kalinya kalah adu penalti saat menghadapi tim yang berkompetisi di bawah Bundesliga--kasta tertinggi Liga Jerman--di DFB Pokal.
Sebelumnya, Die Roten kali pertama kalah adu penalti dengan tim kasta di bawah Bundesliga terjadi pada tahun 2000. Saat itu mereka kalah dari Magdeburg.
Baca Juga: Axel Witsel Cedera, Dortmund harus Bayar Mahal Kemenangan atas RB Leipzig
Proses tendangan penalti Holstein Kiel vs Bayern (2-2):
Berita Terkait
-
Inter vs Bayern Munich, Inzaghi Waspada Potensi Comeback Bavaria
-
Habis Dihubungi PSSI, Gelandang Berdarah Surabaya Langsung Menggila Cetak Dua Assist di Liga Jerman
-
Media Belanda Bocorkan PSSI Rayu Pemain Keturunan Indonesia Eks Bayern Munich
-
eFootball Derby: Rivalitas Klasik Bayern Munich vs Inter Milan Kembali Panas di Dunia Digital
-
3 Pemain Keturunan Indonesia dari Liga Jerman, Eligible Bela Skuad Garuda
Tag
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Dedy Mulyadi Tunjuk Bossman Mardigu dan Helmy Yahya jadi Komisaris Bank BJB
-
Jokowi Akhirnya Tunjukkan Ijazah Asli dari SD sampai Lulus UGM
-
Terima Apa Adanya, Ni Luh Nopianti Setia Menunggu Hingga Agus Difabel Bebas
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan RAM 8 GB, Terbaik April 2025
-
Tier List Hero Mobile Legends April 2025, Mage Banyak yang OP?
Terkini
-
Rebut Ratusan Ribu! Klik Link Saldo DANA Kaget Hari Ini! Bisa untuk Belanja, hingga Bayar Tagihan
-
Investasi Global Lirik Jawa Tengah! Ini yang Ditawarkan Gubernur Ahmad Luthfi
-
Weton Rabu Pon Menurut Primbon Jawa: Karakter, Pantangan, dan Tips Menghindari Kesialan
-
Rahasia Keberkahan Pernikahan di Bulan Syawal: Ini Doa yang Wajib Kamu Ucapkan!
-
Keistimewaan Surat Yasin Ayat 82: Kekuatan Tak Terlihat di Balik Doa dan Ikhtiar