SuaraJawaTengah.id - Kabar meninggalnya ulama Syekh Ali Jaber memberikan duka yang mendalam bagi umat muslim di Indonesia. Sosoknya yang ramah dan santun membuat kebanyakan orang menyukai dakwah Ustaz keturunan timur tengah itu.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo turut kehilangan atas kabar meninggalnya Syekh Ali Jaber pada Kamis (14/1/2021) pagi.
Ganjar lalu mengenang saat dirinya membantu Syekh Ali Jaber mencarikan tiket ke Jakarta dari Purbalingga.
Kenangan bersama Syekh Ali Jaber itu, kata Ganjar, masih membekas pada dirinya hingga saat ini. Cerita tersebut adalah awal dirinya bertemu dan mengenal langsung sosok pendakwah kelahiran Madinah tersebut.
“Kebetulan saya kenal baik sama beliau secara pribadi. Jadi saya masih ingat, suatu ketika ada pengajian di Purbalingga dan beliau tidak bisa mendapatkan tiket balik ke Jakarta,” tutur Ganjar.
Kebetulan, kata Ganjar, dirinya sedang berada di Purbalingga dan mendapatkan telpon dari panitia acara tersebut. Saat itu pula, Ganjar langsung membantu mencarikan tiket pesawat.
“Nah pada saat itu saya lagi di Purbalingga, terus panitia menghubungi saya terus, saya telfonkan kita carikan tiket, dapat,” kata Ganjar.
Dari pertolongan Ganjar itu, tak terduga Syekh Ali Jaber langsung ingin bertemu dengannya. Maka pertemuan itu pun terjadi, dan banyak obrolan yang disampaikan di antara keduanya termasuk bertukar nomor telpon.
“Lalu beliau ketemu saya, ngobrol dengan saya banyak sekali, kasih nomor telpon, kasih nomor telpon sodaranya di Madinah. Pak Ganjar nanti kalau umroh, naik haji, tolong mampir ke rumah saya di Madinah. Saya nggak pernah lupa cerita itu,” kenang Ganjar pada sosok Syekh Ali Jaber.
Baca Juga: Subhanallah! Nisan Syekh Ali Jaber Diukir Kaligrafer Dunia Asal Maroko
Suatu saat ketika Ganjar berkesempatan beribadah dan sedang di Madinah, Ganjar menelpon Syekh Ali Jaber untuk bertanya di mana rumahnya dan menyampaikan keinginan untuk mampir.
“Tapi ternyata saat ditelpon beliau sedang di Pekalongan. Ya akhirnya kita saling sapa saja dari cerita itu,” katanya.
Bagi Ganjar, Syekh Ali Jaber adalah ulama luarbiasa yang selalu memberikan pernyataan menenangkan.
“Brliau tokoh yang baik. Menurut saya orang yang luarbiasa dalam beberapa kondisi Indonesia hari ini, bisa memberikan pernyataan-pernyataan yang menenangkan. Mudah-mudahan Allah mengampuni dosa-dosanya dan husnul khotimah,” tandas Ganjar.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
OTT Bupati Sudewo, Gerindra Jateng Dukung Penuh Penegakan Hukum dari KPK
-
Gebrakan Awal Tahun, Saloka Theme Park Gelar Saloka Mencari Musik Kolaborasi dengan Eross Candra
-
Deretan Kontroversi Kebijakan Bupati Pati Sudewo Sebelum Berakhir di Tangan KPK
-
OTT KPK di Pati: 6 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan yang Sudah Lama Dibisikkan Warga
-
7 Kontroversi Bupati Pati Sudewo Sebelum Kena OTT KPK, Pernah Picu Amarah Warga