SuaraJawaTengah.id - Sidang perdana perceraian antara komedian Kiwil dan Rochimah selesai digelar hari ini, Rabu (20/1/2021).
Dalam sidang tersebut, Kiwil menyatakan bakal tetap jadi pelaku poligami, sementara sang istri sebaliknya, tak mau lagi dimadu.
Belum menemukan titik temu, Kiwil mengaku pasrah. Ia mengaku semua tergantung pada istrinya.
"Kalau saya lihat perkembangan dulu, ini masih banyak (prosesnya). Ini berhubungan dengan prinsip yang memang belum ketemu. Yang satu menolak poligami yang satu pelaku poligami, itu agak sedikit riskan," kata Kiwil usai sidang.
Di luar sidang, keduanya berencana melakukan mediasi antar keluarga. Kiwil bahkan siap dengan kemungkinan terburuk, yakni bercerai dari perempuan yang sudah dinikahi selama puluhan tahun itu.
"Intinya banyak ke Bunda sendiri, karena kan saya tergugat, tergantung bagaimana penggugat, kalau saya punya prinsip tetap sama (poligami)," ujarnya.
"Tiap manusia punya prinsip harus menerima semua itu, nggak ada yang hidupnya nggak beresiko, semuanya beresiko," kata Kiwil lagi.
Sementara itu, Rochimah yang ada di sampingnya tampak kesal dengan jawaban Kiwil. Sambil menghela napas berat, ia mengaku bingung harus bagaimana lagi karena ia tetap tak mau dipoligami.
"Saya kan fokusnya tetap sudah tidak mau dipoligami, tapi karena Bang Kiwil tetep masih mau berpoligami, jadi saya nggak tahu lagi mesti gimana," ujarnya dengan nada lelah.
Baca Juga: Istri Pertama Ngeluh ke Hakim, Kiwil Tegaskan Tetap Ingin Poligami
"Tetep saya akan menggugat, karena saya udah nggak mau dipoligami lagi," kata Rochimah lagi.
Perjalanan poligami Kiwil cukup panjang. Dia pernah memiliki istri kedua bernama Meggy Wulandari, namun sudah bercerai lewat putusan Pengadilan Agama Cibinong pada
10 Agustus 2020.
Cerai dari Meggy, Kiwil diberitakan sudah menikah lagi dengan perempuan asal Bandung, Venti Figianti.
Terakhir, Eva Bellissima yang baru dinikahinya 11 November lalu memilih mundur sebagai istri Kiwil.
Rochimah dan Kiwil menikah pada 28 Februari 1988 dan dikaruniai empat anak. Dari pernikahannya dengan Meggy, dia dikaruniai tiga anak.
Berita Terkait
-
KUHP Baru Mulai Berlaku, Nikah Siri dan 'Kumpul Kebo' Kini Diancam Penjara 6 Tahun
-
Awas! Nikah Siri dan Poligami Bakal Dipenjara, Ini Aturan Lengkap KUHP Baru
-
Ikut Geregetan, Marion Jola Turut Roasting Insanul Fahmi: Tau Diri!
-
Sarankan Istri Sah 'Berlomba' dengan Pelakor, Buya Yahya Dituding Warganet Normalisasi Selingkuh
-
Usai Poligami dengan Inara Rusli, Insanul Fahmi Janji Terus Melindungi Mawa
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
Terkini
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya