SuaraJawaTengah.id - Niat hati ingin mempercantik penampilan dengan melakukan filler bibir murah, wanita bernama Louise Smith justru mendapatkan pengalaman yang mengerikan.
Bagaimana tidak, bibir Louise malah membengkak hingga tiga kali lipat setelah memasang filler bibir seharga 80 Pound sterling atau sekitar Rp1,5 juta sekitar bulan Desember 2020 lalu.
Louise juga mengungkapkan proses pemasangan filler di bibirnya sangat menyakitkan. Bahkan, ibu dua anak ini mengaku hampir pingsan saat filler itu mulai disuntikkan ke bibir.
"Satu jam setelah menyelesaikan (filler) bibir saya, bibir saya membengkak dan menjadi sangat besar malam itu. Ukurannya tiga kali lipat dari yang seharusnya," ujar Louise dilansir Daily Star, Kamis (21/1/2021).
Wanita asal Bognor, West Sussex itu juga menyebutkan kini muncul benjolan di bibir kanan bawah dan bibir atasnya. Benjolan itu padat, besar, dan terasa sakit kalau dipegang.
"Saya memiliki benjolan padat dan besar yang sedikit lebih besar dari jellybean di bibir atas saya dan satu lagi yang lebih besar di bibir kanan bawah saya," lanjut Louise.
Louise awalnya memutuskan untuk memasang filler bibir murah ini karena tergiur iklan di Facebook. Ia tidak menyangka keputusan itu akan membuat bibirnya berubah menjadi mengerikan.
Louise pun memberikan peringatan kepada siapa pun yang ingin memasang filler untuk mencari terlebih dahulu tentang klinik yang akan dipilih. Ia tak ingin kejadian pahit yang dialaminya juga menimpa orang lain.
Sekarang ini, Louise sudah memperbaiki bibirnya dengan mengunjungi praktisi lain. Ia pun merasa sudah lebih baik dan bibirnya kini terasa nyaman setelah dilakukan perawatan ulang.
Baca Juga: Sadis! Pria Ini Operasi Wajahnya Jadi Mirip Barbie, Sudah Habis Rp 300 Juta
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Bukan LCGC! Ini 3 MPV Bekas Rp80 Jutaan Paling Nyaman dan Irit BBM, Dijamin Senyap di Tol
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo