SuaraJawaTengah.id - Menteri Keuangan Sri Mulyani pamer nostalgia dengan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi. Mereka sudah berteman sejak berada di SMAN 3 Semarang, hingga akhirnya dipertemukan Presiden Joko Widodo di Kabinet Indonesia Maju.
Melalui akun Facebook, mantan direktus Bank Dunia itu menunjukan foto saat berada di Istana Merdeka. Mereka tampak akrab dibawah satu payung.
"Jalan di bawah payung berdua Menlu Retno Marsudi di istana Merdeka. Serasa nostalgia masa SMA 3 di Semarang 43 tahun lalu. Siang ini di istana Merdeka hujan," tulis Sri Mulyani.
Dua Srikandi Jokowi itu mengaku, menghadap presiden untuk melaporkan persiapan G20 pada tahun 2022 nanti.
"Bersama Menlu Retno Marsudi, saya menghadap Presiden melaporkan persiapan Presidensi G20 Indonesia tahun 2022. Jakarta, 28 Januari 2021," ujarnya.
Diketahui, Sri Mulyani Indrawati yang lahir di Bandar Lampung 26 Agustus 1962 lalu itu pernah mengenyam pendidikan SMA Negeri 3 Semarang. SrI Mulyani lulus pada 1981 dan akhirnya melanjutkan sekolah di Universitas Indonesia Jurusan Ekonomi.
Sementara itu, menteri luar negeri Retno Marsudi juga pernah mengenyam pendidikan di SMA Negeri 3 Semarang. Retno merupakan teman SMA Sri Mulyani, hingga akhirnya mereka berpisah karena melanjutkan pendidikan berikutnya di Universitas Gajah Mada (UGM).
Unggahan itu pun mendapat respon positif dari warganet. Mereka didoakan semoga diberikan kesehatan untuk membantu Presiden Joko Widodo.
"Sehat2 selalu Bucan (ibu2 cantik) dan smart Srikandi Semarang untuk Indonesia luar biasa... Jadi Srikandinya Indonesia. Membawa harum nama Indonesia dikancah dunia," tulis akun Abpriyanie.
Baca Juga: Tuduh Jenazah Anak 'Dicovidkan', Keluarga Laporkan RS di Semarang ke Polisi
"Tak terasa ya..43 tahun telah berlalu,ketemu lagi sama-sama sudah jadi Pejabat ( Menteri) yg kualitas,prestasi n loyalitas nya tidak diragukan lagi bagi Republik Indonesia tercinta ini..Sejarah tidak boleh dilupakan n selalu berulang..Sehat n Sukses selY Bu Sri Mulyani n Bu Retno," tulis Pipink Dtroe.
"Selalu menggagumi sosok beliau Dulu saat dihujat dng pertanyaan2 kasar oleh anggota DPR beliau duduk, pegang tasbih rasanya pengen nangis liatnya.. Idolaku., orang yg peduli dng negaranya orang hebat, semoga masih ada orang2 seperti ini," tulis Ida Alfiyanti.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya
-
Fakta-Fakta Miris Erfan Soltani: Demonstran Iran yang Divonis Hukuman Mati
-
Suzuki Fronx vs Honda WR-V: Ini 9 Perbandingan Lengkap yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Membeli