SuaraJawaTengah.id - Ombudsman Jawa Tengah meminta keterangan tertulis dari Bupati Klaten dan Gubernur Jawa Tengah terkait dengan keluhan warga yang terdampak erupsi merapi.
Kepala Ombudsman Jawa Tengah, Siti Farida mengatakan, terdapat warga yang secara resmi mengadukan permasalahan dalam penanggulangan erupsi merapi seperti, jalur evakuasi, ketersediaan tempat evakuasi, data dan alokasi anggaran.
"Ada warga yang melapor, kita sudah minta keterangan dari Bupati Klaten dan Gubernur Jateng sejak 14 Febuari 2021 yang lalu," jelasnya kepada Suara.com, Sabtu (30/1/2021).
Selain itu, Ombudsman juga membentuk tim untuk melakukan pemeriksaan lapangan, khususnya pada jalur evakuasi erupsi gunung merapi yang rusak di Kabupaten Klaten.
"Kami juga telah melakukan pemeriksaan secara langsung untuk memastikan seluruh pihak telah bekerja secara maksimal," ucapnya.
Selain itu, beberapa pihak seperti Kepala Desa Sidorejo, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Klaten dan jajaran serta Sekretaris BPBD Kabupaten Klaten juga dilakukan pemeriksaan.
"Bagaimanapun terkait erupsi merapi ini membutuhkan upaya serius dan koordinasi yang baik antara Pemda dan instansi teknis," katanya.
Ia menyebut, pemeriksaan tersebut masih dalam telaah lanjutan yang berada pada keasistenan pemeriksaan laporan. Selain itu, pihaknya juga sudah berkirim surat kepada Kepala Daerah di wilayah Kabupaten Magelang, Klaten dan Boyolali.
"Kita surati juga tiga Kabupaten tersebut untuk menginformasikan soal kesiapsiagaan mengahadapi erupsi merapi," ujarnya.
Baca Juga: Siswa SD Bercita-cita Jadi TPP, Kepanjangannya Bikin Gubernur Jateng Ngakak
Kontributor : Dafi Yusuf
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- 27 Kode Redeem FC Mobile 15 Januari 2026, Gaet Rudi Voller Pemain OVR 115
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya
-
Fakta-Fakta Miris Erfan Soltani: Demonstran Iran yang Divonis Hukuman Mati