SuaraJawaTengah.id - Diguyur hujan selama hampir 24 jam, arus Jalan Pantura Kota Semarang menuju Kabupaten Kendal lumpuh total tergenang oleh banjir. Pengendara dialihkan melalui jalan tol.
Sampai saat ini kendaraan yang hendak melintas terpaksa berhenti atau pindah jalur lantaran banjir yang cukup tinggi sekitar 60 hingga 70 centimeter.
Kapolsek Ngalian Kompol Cristian Lolowang mengatakan, saat ini pihaknya sedang melakukan rekayasa lalu lintas untuk diarahkan melalui pintu tol Ngalian agar pengendara tak menumpuk.
"Kendaraan dialihkan melalui pintu tol Ngalian," jelasnya saat dikonfirmasi, Sabtu (6/2/2021).
Sementara, untuk kendaraan yang terlanjur terjebak disarankan untuk menunggu banjir surut. Sampai saat ini pihaknya telah berusaha untuk melakukan rekayasa seperti pengalihan arus lalulintas.
"Kita akan berusaha sebisa mungkin agar pengendara tak terjebak," ujannya.
Sementara itu, warga Mangkang Adi Mungkas mengatakan, jika banjir yang terjadi di Semarang sudah bisa dirasakan sejak semalam. Sampai saat ini, arus banjir semakin tinggi sejak pagi.
"Dari tadi malam sudah banjir. Ini semkin tinggi," ujarnya.
Banjir di sekitar daerah Mangkang memang menjadi langganan banjir sejak lama, namun banjir kali ini merupakan banjir yang paling besar intensitasnya.
Baca Juga: Banjir Merendam Jombang
"Sebenarnya sering banjir, namun ini yang paling besar" ucapnya.
Berdasarkan informasi yang dia dapatkan, jalur Pantura Semarang- Kendal, tepatnya di daerah sekitar Terminal Mangkang juga tergenang air. Hal itu mengakibatkan banyak pengendara putar arah.
"Tadi dari informasi yang saya terima di Terminal Mangkang juga banjir besar. Sungai Bringin ini katanya sudah siaga satu," imbuhnya.
Kontributor : Dafi Yusuf
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Bukan LCGC! Ini 3 MPV Bekas Rp80 Jutaan Paling Nyaman dan Irit BBM, Dijamin Senyap di Tol
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo