SuaraJawaTengah.id - Layanan pemeriksaan GeNose C19 akhirnya berlaku di Stasiun Purwokerto mulai hari ini, Minggu (28/2/2021).
Layanan skrining Covid-19 hasil kerjasama PT KAI dengan Rajawali Nusindo itu, kini sudah tersedia di 12 stasiun meliputi Stasiun Pasar Senen, Gambir, Bandung, Cirebon, Semarang Tawang, Yogyakarta, Solo Balapan, dan Surabaya Pasarturi, ditambah empat stasiun terbaru Stasiun Purwokerto, Madiun, Malang, dan Surabaya Gubeng.
“Penambahan stasiun yang melayani pemeriksaan GeNose C19 merupakan wujud dukungan KAI terhadap kebijakan pemerintah terkait persyaratan naik KA Jarak Jauh sesuai SE Kemenhub No 20 Tahun 2021 dan SE Satgas Covid-19 No 7 tahun 2021,” ujar Hendra Wahyono, PYMT Manager Humas Daop 5 Purwokerto mengutip keterangan VP Public Relations PT KAI, Joni Martinus dilansir Hestek.id--jaringan Suara.com, Minggu (28/2/2021).
PT KAI akan menambah layanan ini secara bertahap, di stasiun lainnya sehingga total akan tersedia di 44 stasiun sesuai arahan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.
“Hingga 26 Februari 2021 lalu, PT KAI telah melayani 84.794 peserta GeNose C19. Meski peminat GeNose C19 tinggi, KAI tetap menyediakan rapid test antigen yang tersebar di 45 stasiun,” kata Hendra.
GeNose C19 kata dia, merupakan pilihan tepat bagi pelanggan untuk melakukan pengecekan kesehatan selain tes rapid antigen dan PCR sebagai syarat perjalanan naik KA jarak jauh.
“Pemeriksaan GeNose, terletak di pintu keluar sisi barat stasiun Purwokerto,” ujar Hendra.
Untuk dapat melakukan pemeriksaan GeNose C19 di stasiun, calon penumpang harus memiliki tiket atau kode booking KA Jarak Jauh yang dapat dipesan melalui Aplikasi KAI Access, website kai.id maupun channel penjualan eksternal lainnya dan telah lunas serta menyiapkan biaya sebesar Rp20 ribu.
Selama 30 menit sebelum melaksanakan pemeriksaan, calon penumpang dilarang merokok, makan, dan minum (kecuali air putih) untuk meningkatkan akurasi hasil pemeriksaan GeNose C19.
Baca Juga: Bos Garuda Tanggapi Keinginan Menhub Gunakan GeNose di Bandara
Pada saat pelaksanaan calon penumpang diminta untuk meniup kantong hingga penuh dan mengikuti arahan dari petugas atau petunjuk yang ada di lokasi pemeriksaan.
Hasil pemeriksaan yang menunjukkan negatif berlaku 3 x 24 jam sejak dikeluarkan, dan dapat digunakan di seluruh stasiun keberangkatan KA Jarak Jauh.
Khusus untuk keberangkatan selama libur panjang atau libur keagamaan, sampelnya diambil dalam kurun waktu maksimal 1×24 jam sebelum jam keberangkatan. Tes ini tidak diwajibkan bagi pelanggan di bawah usia 5 tahun.
Untuk info selengkapnya, pelanggan dapat menghubungi Customer Service di Stasiun, Contact Center KAI melalui telepon di 021-121, WhatsApp KAI121 di 08111-2111-121, email cs@kai.id, atau media sosial KAI121.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- 27 Kode Redeem FC Mobile 15 Januari 2026, Gaet Rudi Voller Pemain OVR 115
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya