SuaraJawaTengah.id - Belasan tetangga A, 46, TKI asal Desa Kubangjati, Kecamatan Ketanggungan, Kabupaten Brebes yang sempat terpapar Covid-19 varian baru dari Inggris atau virus B117 kabur saat hendak diswab, pada Jumat (5/3/2021).
Tetangga TKI yang terpapar virus B117 itu kabur karena takut jika mereka juga positif terinfeksi.
Kepala Desa Kubangjati, Abdul Kodir mengatakan, tujuh tetangga A menjalani rapid test dan tes swab pada Jumat pagi. Tes dilakukan oleh petugas Puskesmas Ketanggungan untuk memastikan mereka terpapar virus B117 atau tidak.
"Hasil rapid test-nya non reaktif semua. Kalau hasil swabnya masih nunggu," kata Kodir, Jumat (5/3/2021).
Baca Juga: Ini Sosok TKI Brebes Bawa Virus Corona B117 dari Arab Saudi
Menurut Kodir, mereka yang menjalani tes swab merupakan warga yang rumahnya berdekatan dengan A dan sempat melakukan kontak.
"Sebenarnya banyak yang akan diswab, cuma pada lari, namanya panik. Ahamdulillah ada tujuh orang yang mau. Yang rumahnya paling deket yang pada mau," ujar Kodir.
Adapun kondisi A, menurut Kodir tidak mengalami gejala dan menjalani isolasi mandiri di rumah bersama tujuh anggota keluarganya.
"Jadi kami dari desa kita tetap jaga. Pak RT dan Pak Kadus juga mengawasi," ujarnya.
Kepala Puskemas Ketanggungan Susani Ali membenarkan banyaknya warga yang kabur saat akan di-rapid test dan dites swab untuk mengantisipasi penularan.
Baca Juga: Setelah Karawang, Virus Corona B117 Masuk Brebes, 8 Orang Diisolasi
"Targetnya yang akan diswab itu 26 orang tetangga-tetangganya, tapi yang mau tadi cuma tujuh orang. Yang lain pada kabur, tidak pada mau. Alasan tidak mau karena pada takut," ujar Susani saat dihubungi, Jumat (5/3/2021).
Menurut Susani, pihaknya akan mencoba kembali untuk melakukan rapid test dan tes swab kepada warga yang kabur.
"Besok coba dimediasi, kalau mau ya kita tracing lagi sisanya yang hari ini tidak mau," ucapnya.
Seperti diberitakan, TKI asal Kabupaten Brebes, sempat terpapar Covid-19 usai pulang dari Arab Saudi pada 31 Januari 2021. Setelah dikarantina di Wisma Atlet, Jakarta A dinyatakan negatif dan diperbolehkan pulang.
A sempat mampir ke rumah suaminya di Karawang, Jawa Barat sebelum pulang ke rumah orang tuanya di Desa Kubangjati, Kecamatan Ketanggungan, Brebes pada 12 Februari 2021.
Belakangan diketahui jika virus corona yang sempat menginfeksi A merupakan varian baru dari Inggris atau B117. A dan tujuh orang keluarganya pun diswab dan menjalani isolasi mandiri.
Kontributor : F Firdaus
Berita Terkait
-
Menakar Efektivitas Lembaga Pengurus PMI di Kabinet Prabowo : Solusi Atau Bagi-bagi Jabatan?
-
Pemain Keturunan Lhokseumawe Tolak Bela Timnas Indonesia, Kini Nasib Anak TKI Itu Menyedihkan
-
Daftar Negara Kekurangan Penduduk Usia Produktif, Bisa Jadi Tujuan Pencari Kerja
-
Respons KBRI Tokyo Soal 'Geng TKI' Di Osaka: Jaga Nama Baik Indonesia
-
Jebakan Manis Magang, Modus Baru TPPO Incar Gen Z di Medsos: 2 Hal Ini Penting Dimiliki
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Debat Panas Pilkada Kota Semarang: Iswar Kritik Kebijakan Day Care, Joko Santoso Beri Jawaban Menohok!
-
Kreatif Cari Pendapatan! Yoyok-Joss Usung Strategi Anti Pajak Tinggi di Semarang
-
SING GUYUB FEST 2024: Festival Musik Lintas Generasi di Semarang, Hadirkan GIGI, hingga Musisi Terkenal Lainnya
-
BMKG: Cuaca Semarang Diperkirakan Berawan Tebal, Warga Diminta Tetap Waspada
-
Alokasi Anggaran Sampai Rp750 Juta, Jateng Uji Coba Program Makan Bergizi Gratis