SuaraJawaTengah.id - Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2021 akan mulai masuk tahap seleksi. Uniknya di Universitas Diponegoro (Undip), Fakultas Psikologi menjadi favorit para pendaftar.
Ketua Lembaga Pengembagan dan Penjaminan Mutu Pendidikan (LP2MP) Undip Semarang Setia Budi Sasongko mengatakan, dari total 26.408 calon mahasiswa yang mendaftar dalam SNMPTN, 1.750 orang di antaranya memilih Fakultas Psikologi.
"Masyarakat masa kini menganggap psikologi menjadi pilihan sangat penting dalam hal mendapat dan menciptakan pekerjaan," kata Ketua LP2MP Undip dilansir dari ANTARA, Selasa (23/3/2021).
Adapun Fakultas Kedokteran yang sebelumnya selalu menjadi pilihan terfavorit calon mahasiswa, kata dia, berada di urutan kedua.
Baca Juga: Pengumuman Hasil SNMPTN 2021 Hari Ini Jam 15.00 WIB
"Kedokteran ini animonya tinggi tetapi daya tampungnya kecil, sehingga masyarakat memilih alternatif yang lain," katanya.
Sementara Wakil Rektor Akademik Kemahasiswaan Undip Semarang Budi Setiyono mengatakan pada SNMPTN 2021 ini telah diterima 2.106 orang calon mahasiswa.
"Perbandingan antara pendaftar dengan calon mahasiswa yang diterima 1:12,5," katanya.
Menurut dia, banyaknya pendaftar SNMPTN di Undip tersebut menunjukkan bahwa perguruan tinggi ini merupakan salah satu yang terbaik di Indonesia.
Ia menuturkan Undip terus melakukan langkah-langkah pengembangan strategis yang bertujuan untuk mendorong dan mencapai visi sebagai universitas riset yang unggul serta menjadi universitas berkelas dunia yang bereputasi kuat di kancah internasional.
Baca Juga: Pengumuman Hasil SNMPTN 2021 Hari Ini, Cek di Link Berikut
Berita Terkait
-
Guru Besar FH UI dan Unpad Buka Suara, Ungkap Kejanggalan Kasus Mardani Maming
-
Mirip Kasus PPDS Anastesi Undip, Dokter Muda di Malaysia Diduga Bunuh Diri Akibat Bullying Senior
-
Dilaporkan Nyebar Hoaks Kasus Dugaan Perundungan PPDS Undip, Menkes Budi: Aneh!
-
PPDS Anestesi Undip Terancam Tak Dibuka Kemenkes: Kalau Belum Dilakukan, Kita Nggak Akan Kembalikan
-
Stop Bullying Dokter! Kemenkes: Perundungan Ancam Profesionalitas Tenaga Medis
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
Terkini
-
BMKG: Cuaca Semarang Diperkirakan Berawan Tebal, Warga Diminta Tetap Waspada
-
Alokasi Anggaran Sampai Rp750 Juta, Jateng Uji Coba Program Makan Bergizi Gratis
-
Jelang Nataru, Polisi Batasi Operasional Truk di Jateng
-
Target 2045: Semarang Bangun Kota Tangguh Bencana dan Berdaya Saing Global
-
Semen Gresik Tebar Kebaikan, Bantu Pedagang Sayur Keliling di Rembang Tingkatkan Penghasilan