SuaraJawaTengah.id - Pelarian Koboi Fortuner yang viral di media sosial karena menakut-nakuti warga dengan senjata di Duren Sawit, Jakarta Timur pada Jumat (2/4/2021) akhirnya berakhir.
Setelah sempat dicari di rumahnya, pengendara Fortuner berinisial MFA diciduk petugas di parkiran mal yang berada di Jakarta Selatan (Jaksel).
Aksi koboi MFA terjadi usai menabrak sepeda motor yang dikendarai seorang perempuan. Saat itu, MFA sempat menghentikan mobilnya tetapi mengeluarkan senjata sambil mengancam.
"Yang bersangkutan dari dalam mobil marah-marah dan mengeluarkan senjata api," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Yusri Yunus melalui siaran langsung Instagram Polda Metro Jaya, Jumat (2/4/2021).
Setelah kejadian tersebut, Ditkrimum beserta Ditlantas Polda Metro Jaya langsung mencari identitas pelaku dengan melacak pelat nomor mobil pelaku yang direkam warga.
Dari penelusuran, polisi menemukan identitas pelaku yang diketahui bermukim di daerah Patal Senayan, Jaksel.
Usai menemukan alamat pelaku, polisi langsung mencari pelaku ke kediamannya namun hanya ada orangtuanya. Berkat keterangan dari orangtuanya, akhirnya polisi mendapati MFA.
"Yang bersangkutan kita amankan di salah satu parkiran mal di Jaksel," ungkapnya.
Dia juga mengungkapkan, senjata yang digunakan MFA, pengendara mobil Fortuner, berjenis airsoft gun.
Baca Juga: Bawa Airsoft Gun, MFA 'Koboi Fortuner' Ternyata Wiraswasta
Senjata itu digunakan MFA untuk menakut-nakuti warga pasca dirinya menyenggol pesepeda motor hingga terjatuh di kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur, Jumat (2/4/2021).
"Senjata airsoft gun," kata Yusri saat dihubungi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
Terkini
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo
-
OTT Bupati Sudewo, Gerindra Jateng Dukung Penuh Penegakan Hukum dari KPK
-
Gebrakan Awal Tahun, Saloka Theme Park Gelar Saloka Mencari Musik Kolaborasi dengan Eross Candra