SuaraJawaTengah.id - Vaksin Nusantara terus mendapat dukungan dari berbagai pihak. Setelah anggota DPR, kini pasangan selebritas Anang Hermansyah dan Ashanty mengikuti uji klinis Vaksin Nusantara.
Kedatangan Anang Hermansyah dan Ashanty ke gedung tempat dilakukannya uji klinis Vaksin Nusantara di RSPAD Gatot Soebroto, pada Jumat (16/4/2021) tentu saja menjadi sorotan.
Tak hanya berdua, ada juga anak mereka, Azriel Hermansyah yang datang bersama mereka sekira pukul 14:00 WIB.
Ketiganya langsung memasuki gedung Cellcure Center RSPAD Gatot Soebroto tempat uji klinis Vaksin Nusantara dilakukan.
Baca Juga: Jadi Relawan Vaksin Nusantara, ARB: Saya Percaya Kemampuan Dokter Terawan
Dilansir dari Matamata.com, Baik Anang maupun Ashanty taK memberikan pernyataan apapun soal kedatangannya ke gedung uji klinis Vaksin Nusantara.
Terpantau mereka baru keluar dari gedung tempat uji klinis tersebut pada 15.45 WIB. Namun lagi-lagi mereka tak memberikan pernyataan apapun.
Sementara itu, Peneliti Utama Vaksin Nusantara, Kolonel dr Jonny, menyampaikan, bahwa Anang dan Ashanty datang ke RSPAD untuk jalani rangkaian vaksinasi Vaksin Nusantara. Mereka datang untuk diambil sampel darahnya.
"Iya Anang dengan Ashanty datang (ikuti rangkaian vaksinasi Vaksin Nusantara). Semua pengambilan sampel," kata Jonny saat dikonfirmasi, Jumat (16/4/2021).
Sebelumnya, RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta menggelar uji klinis fase II Vaksin Nusantara, Rabu (14/4/2021). Terkait vaksinasi itu, eks Panglima TNI Gatot Nurmantyo dan sejumlah anggota DPR RI bersedia menjadi relawan untuk menyumbangkan darahnya.
Baca Juga: Aburizal Bakrie Resmi Gunakan Vaksin Nusantara, Disuntik Langsung Terawan
Terpantau di akun Instagram Ashanty dan Anang, mereka membagikan momen saat akan pergi menuju ke tempat tersebut.
Di postingan Ashanty, ia juga tampak foto bersama dengan beberapa orang yang ditemuinya seperti di klinik.
Berita Terkait
-
Kalah Suara di Pilkada Kota Batu, Kris Dayanti Akui Masih Kurang Maksimal Meyakinkan Mayarakat
-
Sering Jadi Korban Bully, Aurel Hermansyah Tegaskan Bangga Berkulit Cokelat
-
Dulu Bela Atta Halilintar Soal Konten Satir, Ashanty Kini Pamer Keakraban dengan Fuji
-
Kenang Mendiang Benny Laos, Ashanty Berderai Air Mata Saat Kampanye Sherly Tjoanda di Ternate
-
Bertemu Ashanty di Kajian, Momen Rayyanza Nanyain Soal Ameena Bikin Gemas
Tag
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
Terkini
-
Ahmad Luthfi-Taj Yasin Menang, Partai Golkar Jateng: Kerja Keras Seluruh Elemen
-
Waspada! Semarang Berpotensi Hadapi Hujan Lebat dan Angin Kencang Selama Sepekan ke Depan
-
Akademisi UIN Walisongo Soroti Praktik Politik Uang dan Lemahnya Peran Bawaslu di Pilkada 2024
-
Misteri Tewasnya Siswa SMK di Semarang: Polisi Bongkar Makam untuk Ungkap Fakta!
-
Hasil Sementara Pilkada Kendal: Tika-Benny Unggul Signifikan, Ajak Rival Bersatu