SuaraJawaTengah.id - Kisruh rumah tangga Nathalie Holscher dengan suaminya Sule membuat geger banyak pihak. Berita miring pun bermunculan, termasuk berita mantan DJ itu akan serius menceraikan suaminya.
Dilansir dari Matamata.com, pada Minggu (25/4/2021), Nathalie Holscher lagi-lagi meluapkan isi hatinya di Instagram Story.
Nathalie Holscher mengaku ingin menenangkan diri terlepas dari isu keretakan rumah tangganya dengan Sule.
"Assalamualaikum.. Aku di sini hanya untuk menenangkan diri dulu aja .. Dan posisi aku lagi ada debay," tulis Nathalie Holscher di postingannya.
Nathalie Holscher juga menyisipkan pesan untuk keluarganya dalam kesempatan tersebut. Terkait masalah rumah tangganya, dia meminta tolong agar keluarganya tak ikut bersuara.
Nathalie Holscher sendiri mengaku belum menceritakan kejadian yang sebenarnya pada pihak keluarga hingga saat ini. Bahwa campur tangan keluarganya hanya akan memperkeruh suasana membuatnya khawatir.
"Untuk keluargaku, aku di sini belum bicara apa-apa yang sebenarnya jadi tolong dengan sangat jangan bikin makin memperkeruh," ungkapnya. "Kasian aku , aku cuma ingin bahagia," sambungnya lagi.
Seperti diketahui, Nathalie Holscher memberikan kabar yang mengejutkan soal rumah tangganya dengan Sule. Mantan female DJ itu mendadak menghapus seluruh fotonya bersama Sule di Instagram.
Tindakan Nathalie Holscher itu tentu saja membuat netizen penasaran. Ada apa rumah tangga yang baru dibina pada 15 November 2020.
Baca Juga: Sule dan Nathalie Holscher Terancam Cerai, Kisah Noe Letto Jadi Ateis
Pertanyaan netizen terjawab dengan pernyataan dari nenek Nathalie Holscher, Hetty Holscher. Perempuan yang biasa disapa Oma Hetty itu mengaku kalau rumah tangga cucunya dengan Sule diambang perceraian.
Hetty bahkan berani menyatakan kalau Nathalie Holscher akan menggugat cerai komedian 44 tahun tersebut setelah Idul Fitri. Selain itu, dari pernyataan sang nenek juga diketahui kalau ada dugaan Sule ringan tangan dengan sang istri.
Namun di tengah kabar perpisahan itu, diumumkan kalau Nathalie Holsche hamil dengan usia janin 10 Minggu. Hingga saat ini, Nathalie sendiri belum bicara yang sebenarnya soal permasalahan rumah tangganya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Transformasi Berkelanjutan, BRI Catat Kinerja Gemilang dan Dukung Program Prioritas Nasional 2025
-
Revolusi Anti-Rob: Jateng Gunakan Pompa Tenaga Surya, Hemat Biaya Operasional hingga Jutaan Rupiah
-
Waspada! Malam Tahun Baru di Jateng Selatan Diwarnai Hujan dan Gelombang Tinggi
-
BRI Blora Gelar Khitan Massal, Meriahkan HUT ke-130 dengan Bakti Sosial
-
Mobilio vs Ertiga Bekas di Bawah Rp150 Juta: 7 Pertimbangan Penting Sebelum Membeli