SuaraJawaTengah.id - Bulan Ramadhan kali ini sudah memasuki hari ke-19. Selain ibadah dan terbukanya pintu pahala, puasa Ramadhan juga identik dengan berbagai kuliner, baik untuk santap sahur maupun berbuka.
Namun, jika Anda bosan dengan olahan ayam goreng, menu unik yang satu ini bisa Anda coba di Kabupaten Banjarnegara. Terdapat resto yang menyuguhkan menu ayam kurma cereal selama Ramadhan untuk buka puasa.
Biasanya, ayam goreng dihidangkan dengan kremesan tepung, namun berbeda dengan olahan ayam satu ini yaitu ayam kremes kurma cereal.
Menu yang berbahan dasar ayam ini dikombonasikan dengan kurma dan kremesan cereal gandum.
Cara membuatnya pun cukup mudah. Mula mula ayam dipotong kecil kecil, tambahkan bawang putih yang sudah dihaluskan, tambahkan telur, tepung, garam, gula dan penyedap rasa. Aduk hingga rata kemudian goreng hingga matang dan sisihkan.
Kemudian siapkan cereal gandum dan potongan kurma dicampur dan tambahkan gula secukupnnya. Aduk merata dan masak dengan mentega menggunakan api kecil selama 3 menit.
Lalu tuangkan kremesan kurma cereal di atas ayam tepung dan sajikan dengan saus tomat atau pedas. Selain rasanya unik, sajian ayam kurma cereal juga sehat dan bergizi.
Pembuat ayam kurma cereal , Sigit Ibud mengatakan awal tercipta menu sajian unik ini adalah karena ingin berinovasi. "Di sini belum ada, jadi saya coba masukkan cereal dan kurma yang banyak manfaatnya," ungkapnya, usai memasak ayam kurma cereal pesanan pelanggan.
Kandungan gizi dari bahan yang digunakan seperti kurma, mampu mencegah diabetes dan baik untuk pencernaan. Sedangkan cereal gandum baik dikonsumsi untuk jantung.
Baca Juga: Inspirasi Menu Buka Puasa Kuliner India: Resep Nasi Ayam Tikka Masala
Salah satu pembeli ayam kurma cereal, Raffi Ahmad mengatakan rasanya unik dan enak. "Perpaduannya cocok antara gurih dan manisnya pas dan menyatu," ujar dia.
Satu porsi ayam kurma cereal di bandrol dengan harga Rp20 ribu. Harga tersebut sudah termasuk dengan satu porsi nasi putih, cukup ekonomis untuk menu buka puasa unik. Menu ini tersedia di resto Gubuk Penyet yang berada di Gayam, Banjarnegara, Jawa Tengah.
Kontributor: Citra Ningsih
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya
-
Fakta-Fakta Miris Erfan Soltani: Demonstran Iran yang Divonis Hukuman Mati
-
Suzuki Fronx vs Honda WR-V: Ini 9 Perbandingan Lengkap yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Membeli
-
BRI Peduli Bangun Saluran Air di Desa Depok, Wujudkan Pembangunan Infrastruktur Berkelanjutan