SuaraJawaTengah.id - Warga Kabupaten Cilacap, tengah digemparkan dengan adanya informasi kapal berbendera asing yang membawa Anak Buah Kapal (ABK) setelah perjalanan dari India positif Covid-19.
Informasi tersebut beredar luas melalui pesan berantai aplikasi WhatsApp. Dalam narasi yang tersebar, kapal MV Hilma Buker mengangkut 20 all crew kapal yang bermuatan gula rafinasi.
Ketika dikonfirmasi, Sekretaris Daerah Kabupaten Cilacap, Farid Ma'ruf membenarkan informasi yang beredar di masyarakat tersebut.
Kepada wartawan, ia menjelaskan perihal kapal berbendera asing dari India tersebut bisa bersandar di perairan Kabupaten Cilacap.
"Kapal bermuatan gula rafinasi tiba di Cilacap pukul 16.00 WIB pada tanggal 25 April 2021. Kemudian dilakukan pemeriksaan karantina kesehatan oleh petugas KKP kelas II Cilacap, dengan hasil secara umum tampak sehat," katanya kepada wartawan, Jumat (7/5/2021).
Namun setelah dilakukan Rapid Antigen terhadap 20 ABK menunjukkan hasil, tiga orang terkonfirmasi positif. Kemudian pemeriksaan kesehatan dilanjutkan dengan tes PCR kepada tiga penumpang yang terkonfirmasi positif covid-19.
"Hasilnya, tanggal 26 April pukul 17.14 WIB menerima hasil PCR yang menunjukkan konfirmasi positif covid-19. Kemudian tanggal 28 April, boarding office KKP Kelas II Cilacap mengambil sampel Genoma 3 ABK yang positif tersebut untuk dikirim ke Balitbangkes Kemenkes di Jakarta," jelasnya.
Untuk lebih meyakinkan dan memberikan hasil yang gamblang, pada tanggal 30 April sampai 4 Mei, para ABK tersebut dilakukan pemeriksaan spesimen secara bertahap.
"Selama menunggu semua ABK isolasi di kapal. Tapi sekarang sudah dievakuasi ke RSUD Cilacap karena didapati hasil 13 orang positif covid-19," terangnya.
Baca Juga: Jelang Lebaran, Pontianak Dihantui Gelombang Ketiga Covid-19
Kapal tersebut sempat melakukan bongkar muat pada tanggal 1-4 Mei 2021 di Dermaga 4 Tanjung Intan Cilacap dengan pengawasan petugas KKP Kelas II Cilacap. Selanjutnya tanggal 4 Mei dilakukan pengawasan kapan dalam karantina pelabuhan tersebut.
"Hasilnya aman dan terkendali. Sudah tidak ada lagi bongkar muat sejak tanggal 3 Mei pukul 15.00 WIB. Tanggal 5 Mei kami menerima laporan dari RSUD bahwa satu pasien dalam kondisi tidak stabil dan harus dilakukan pemantauan intensif," ucapnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Kabupaten Cilacap, dr Pramesti Griana Dewi mengatakan, para ABK yang positif tersebut merupakan warga negara Filipina. Ia belum bisa memastikan virus yang dibawa para ABK ini apakah jenis varian baru yang sedang menjangkit negara India.
"Kita belum bisa pastikan, tapi sesuai dari panduan kementerian kesehatan, kalau ada kecurigaan dari luar negeri, memang kita kirimkan swab sampelnya ke Balitbangkes untuk dilakukan pemeriksaan," katanya.
Pihaknya sampai saat ini masih menunggu hasil tersebut, karena memerlukan waktu beberapa hari untuk kemudian diambil tindakan.
"Satu pasien yang kurang stabil sudah masuk ke ruang ICU. Kalau yang 12 hanya bergejala ringan saja. Ada yang hanya demam atau batuk saja,"
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya
-
Fakta-Fakta Miris Erfan Soltani: Demonstran Iran yang Divonis Hukuman Mati
-
Suzuki Fronx vs Honda WR-V: Ini 9 Perbandingan Lengkap yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Membeli