SuaraJawaTengah.id - Pemerintah menetapkan 1 Syawal 1442 H atau Idul Fitri jatuh pada Kamis (13/5/2021) dalam sidang isbat yang digelar Selasa (11/5/2021).
Umat Islam pun bersiap untuk melaksanakan salat Idul Fitri di tengah pandemi Covid-19 yang belum berakhir.
Untuk di Kota Tegal, pemerintah setempat membolehkan pelaksanaan salat idulfitri atau salat id digelar di masjid maupun tempat terbuka dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat.
Salah satu masjid yang akan menggelar salat id yakni Masjid Agung Kota Tegal. Pengurus masjid yang berlokasi di kawasan alun-alun ini sudah mempersiapkan pelaksanaan salat id, salah satunya berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan.
"Kami sudah koordinasi dengan Dinas Kesehatan, sudah dicek semua untuk persiapan sarana peasarana penerapan protokol kesehatan," kata Pengurus Masjid Agung Kota Tegal, Muhammad Abdul Hayyi, Rabu (12/5/2021).
Menurut Hayyi, salat id akan digelar di dalam masjid dan meluas hingga ke ruas jalan di sekitar masjid. Untuk itu, selama pelaksanaan salat id akan dilakukan penutupan sejumlah ruas jalan, yakni Jalan Masjid, Jalan KH Mansyur, Jalan Pancasila, dan jalan depan Balai Kota.
"Pelaksanaan salat id meluas ke jalan agar bisa protokol kesehatan jaga jarak. Jalan-jalan yang ditutup akan digunakan untuk jemaah wanita," jelas Hayyi.
Hayyi melanjutkan, jemaah wajib mengenakan masker, membawa sajadah sendiri dari rumah, dan terlebih dahulu melalui pengecekan suhu tubuh. Pengecekan akan dilakukan petugas Dinas Kesehatan dan Pemuda Remaja Masjid.
"Nanti ada titik-titik pengecekan suhu tubuh jemaah sebelum pelaksanaan salat id," ujarnya.
Baca Juga: Ratusan Masjid di Mempawah Gelar Salat Idul Fitri, Warga Wajib Patuh Prokes
Tak hanya wajib menerapkan protokol kesehatan, jemaah yang akan mengikuti salat id juga akan dibatasi jumlahnya. Hal ini agar antarjemaah bisa menjaga jarak.
"Kapasitas masjid 4.500 orang, agar bisa protokol kesehatan jagar jarak nanti paling hanya 2.500-an orang," ucap Hayyi.
Pelaksanaan salat id di Masjid Agung Kota Tegal akan dimulai pukul 06.15 WIB. Bertindak sebagai imam salat id adalah ustadz Iman Ahmad Baehaqi, sementara khatib yakni M Khamim.
Selain di Masjid Agung Kota Tegal, salat id juga akan digelar di sejumlah lokasi di Kota Bahari, mulai dari halaman kantor instansi, halaman sekolah, lapangan hingga halaman Gedung Olahraga (GOR).
Berdasarkan informasi yang diperoleh Suara.com, berikut antara lain tempat-tempat di Kota Tegal yang akan menggelar salat id:
1. Stadion Yos Yosudarso
2. Halaman Kantor Kecamatan Kecamatan Tegal Barat
3. Halaman Masjid At Taqwa Tegalsari
4. Halaman GOR Tegal Selatan
5. Halaman Parkir Toserba Yogya
6. Halaman Parkir RSUD Kardinah
7.Lapangan Olahraga Sumurpanggang
8. Halaman SMK Mutu
9. Lapangan Unnes Tegal
10. Halaman Masjid Baitushsholihin Asemtiga
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
Terkini
-
Pantura Jateng Siaga Banjir dan Longsor! BMKG Keluarkan Peringatan Dini Hujan Lebat Ekstrem
-
3 MPV Bekas Rp50 Jutaan Tahun 2005 ke Atas: Mewah, Nyaman, dan Kini Gampang Dirawat!
-
BRI Peduli Salurkan Bantuan CSR untuk Gapura Tanjung Water Park, Dukung Ekonomi Lokal Grobogan
-
OTT Bupati Sudewo, KPK Amankan Rp2,6 Miliar! Inilah Alur Pemerasan Jabatan Perangkat Desa di Pati
-
5 Modus Korupsi Bupati Pati Sudewo, Peras Kades Demi Jabatan Perangkat Desa