SuaraJawaTengah.id - Pemerintah menetapkan 1 Syawal 1442 H atau Idul Fitri jatuh pada Kamis (13/5/2021) dalam sidang isbat yang digelar Selasa (11/5/2021).
Umat Islam pun bersiap untuk melaksanakan salat Idul Fitri di tengah pandemi Covid-19 yang belum berakhir.
Untuk di Kota Tegal, pemerintah setempat membolehkan pelaksanaan salat idulfitri atau salat id digelar di masjid maupun tempat terbuka dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat.
Salah satu masjid yang akan menggelar salat id yakni Masjid Agung Kota Tegal. Pengurus masjid yang berlokasi di kawasan alun-alun ini sudah mempersiapkan pelaksanaan salat id, salah satunya berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan.
"Kami sudah koordinasi dengan Dinas Kesehatan, sudah dicek semua untuk persiapan sarana peasarana penerapan protokol kesehatan," kata Pengurus Masjid Agung Kota Tegal, Muhammad Abdul Hayyi, Rabu (12/5/2021).
Menurut Hayyi, salat id akan digelar di dalam masjid dan meluas hingga ke ruas jalan di sekitar masjid. Untuk itu, selama pelaksanaan salat id akan dilakukan penutupan sejumlah ruas jalan, yakni Jalan Masjid, Jalan KH Mansyur, Jalan Pancasila, dan jalan depan Balai Kota.
"Pelaksanaan salat id meluas ke jalan agar bisa protokol kesehatan jaga jarak. Jalan-jalan yang ditutup akan digunakan untuk jemaah wanita," jelas Hayyi.
Hayyi melanjutkan, jemaah wajib mengenakan masker, membawa sajadah sendiri dari rumah, dan terlebih dahulu melalui pengecekan suhu tubuh. Pengecekan akan dilakukan petugas Dinas Kesehatan dan Pemuda Remaja Masjid.
"Nanti ada titik-titik pengecekan suhu tubuh jemaah sebelum pelaksanaan salat id," ujarnya.
Baca Juga: Ratusan Masjid di Mempawah Gelar Salat Idul Fitri, Warga Wajib Patuh Prokes
Tak hanya wajib menerapkan protokol kesehatan, jemaah yang akan mengikuti salat id juga akan dibatasi jumlahnya. Hal ini agar antarjemaah bisa menjaga jarak.
"Kapasitas masjid 4.500 orang, agar bisa protokol kesehatan jagar jarak nanti paling hanya 2.500-an orang," ucap Hayyi.
Pelaksanaan salat id di Masjid Agung Kota Tegal akan dimulai pukul 06.15 WIB. Bertindak sebagai imam salat id adalah ustadz Iman Ahmad Baehaqi, sementara khatib yakni M Khamim.
Selain di Masjid Agung Kota Tegal, salat id juga akan digelar di sejumlah lokasi di Kota Bahari, mulai dari halaman kantor instansi, halaman sekolah, lapangan hingga halaman Gedung Olahraga (GOR).
Berdasarkan informasi yang diperoleh Suara.com, berikut antara lain tempat-tempat di Kota Tegal yang akan menggelar salat id:
1. Stadion Yos Yosudarso
2. Halaman Kantor Kecamatan Kecamatan Tegal Barat
3. Halaman Masjid At Taqwa Tegalsari
4. Halaman GOR Tegal Selatan
5. Halaman Parkir Toserba Yogya
6. Halaman Parkir RSUD Kardinah
7.Lapangan Olahraga Sumurpanggang
8. Halaman SMK Mutu
9. Lapangan Unnes Tegal
10. Halaman Masjid Baitushsholihin Asemtiga
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
7 Langkah Cepat Pemprov Jateng Atasi Bencana di Jepara, Kudus, dan Pati
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
7 Fakta Menarik Tentang Karakter Orang Banyumas Menurut Prabowo Subianto
-
Honda Mobilio vs Nissan Grand Livina: 7 Perbedaan Penting Sebelum Memilih
-
7 Mobil Listrik Murah di Indonesia, Harga Mulai Rp100 Jutaan