SuaraJawaTengah.id - Sejumlah 21 anggota polisi yang bertugas di Polsek Cilongok, Kabupaten Banyumas terpapar Covid-19. Kejadian ini berpengaruh terhadap pelayanan warga yang akan mengurus surat-surat di Mapolsek Cilongok.
Kapolresta Banyumas, Kombes Pol M Firman L Hakim menjelaskan untuk sementara Polsek Cilongok diberlakukan mikro lockdown.
"Sudah kita lakukan mikro lockdown, hari ini sudah disemprot disinfektan. Kita lihat dalam waktu satu hari ini jika tidak menyebar, besok kita buka Polseknya," katanya saat dikonfirmasi, Kamis (3/6/2021).
Firman meminta untuk anggota yang terpapar agar melaksanakan isolasi mandiri hingga beristirahat secara total. Untuk sementara pihaknya akan mengganti personel polsek dengan personel dari Polresta Banyumas.
"Saat ini anggota kita, sudah melakukan isolasi mandiri. Kalau dalam waktu tiga hari keadaannya tidak membaik, kita akan koordinasi dengan BPBD untuk dikarantina di Pondok Slamet Baturraden," jelasnya.
Kronologi terpaparnya 21 anggota Polsek Cilongok diduga saat menjalankan tugas. Pasalnya mereka kerap mengikuti kegiatan swab massal yang dilakukan oleh tim Satgas Covid-19 kecamatan.
"Ini memang resiko dari petugas kepolisian. Termasuk juga tim Satgas Covid-19 yang bertugas. Kita tidak tahu kapan Covid-19 ini menular. Kita berikan empati ke mereka, jangan jadikan mereka suspek. Mereka justru menjaga loh untuk menghalau penyebaran Covid-19," terangnya.
Berkaitan dengan pelayanan masyarakat, untuk sementara dialihkan ke polsek-polsek terdekat dan Mapolresta Banyumas.
"Pelayanan tetap kita laksanakan untuk masyarakat. Namun dialihkan ke Polsek dan juga Polresta Banyumas," lanjutnya.
Baca Juga: Belasan Personel Satpol PP Pekanbaru Kena Covid-19, Begini Reaksi Firdaus
Lebih lanjut, Firman mengatakan beberapa anggota keluarga dari personel polisi yang positif tersebut juga ikut terpapar Covid-19.
Kontributor : Anang Firmansyah
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
Terkini
-
Jalur Kereta Pantura Lumpuh, KAI Batalkan 23 Perjalanan KA di Semarang Akibat Banjir Pekalongan
-
Waspada! Semarang dan Sebagian Wilayah Jawa Tengah Diprediksi Diguyur Hujan Sedang Hari Ini
-
7 Mobil Bekas Cocok untuk Keluarga Harga Rp120 Jutaan, Nyaman dan Irit Bensin!
-
Viral Petani Kudus Kuras Air Sawah Saat Banjir, Ini Penjelasannya yang Sempat Disalahpahami
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI Meriahkan Fun Run HUT PPSDM Migas Cepu ke-60