SuaraJawaTengah.id - Jumlah pasien yang dirawat di ruang isolasi rumah sakit di Kota Pekalongan melebihi kapasitas (overload) karena melonjaknya jumlah kasus Covid-19. Hal ini membuat sebagian pasien harus dirawat darurat di IGD.
Wali Kota Pekalongan, Afzan Arslan Djunaid mengungkapkan, ruang isolasi pasien positif Covid-19 di RSUD Bendan sudah overload. Dari 26 tempat tidur yang tersedia, jumlah pasien yang dirawat mencapai 36 orang.
"Ruang isolasi rawat inap di RSUD Bendan sudah overload, di mana ada 10 orang masih dirawat darurat di IGD khusus Covid-19," ungkapnya di Pekalongan, Jumat (18/6/2021).
Menurut Aaf, sapaan Afzan, tempat solasi terpusat di Gedung Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) milik pemkot juga hampir penuh karena banyaknya warga yang harus diisolasi.
"Di tempat isolasi milik Pemerintah Kota Pekalongan hanya tersisa satu atau dua bed yang kosong,” ujarnya.
Aaf mengatakan, penuhnya ruang isolasi tersebut disebabkan jumlah kasus Covid-19 terus meningkat. Hal ini menunjukkan penularan semakin meluas.
Oleh karena itu, Aaf meminta masyarakat untuk menjaga protokol kesehatan secara ketat dalam menjalankan aktivitas sehari-hari. Hal ini agar Kota Pekalongan tidak sampai masuk dalam daerah zona merah penularan Covid-19.
“Saat ini status Kota Pekalongan dalam zona orange dan tinggal sedikit lagi masuk zona merah. Hal itu tentu tidak kita harapkan bersama,” ujarnya.
Menurut Aaf, sejumlah upaya terus dilakukan pemkot bersama Tim Gabungan Satgas Covid-19 Kota Pekalongan untuk menekan lonjakan kasus, antara lain dengan menggencarkan operasi yustisi pendisiplinan dan pengawasan protokol kesehatan di tengah masyarakat, serta melakukan tracing terhadap keluarga dan kontak erat orang-orang yang terpapar Covid-19.
Baca Juga: Gawat! Ketersediaan Ruang Isolasi dan ICU di Jateng Kian Menipis
"Selain kepatuhan masyarakat menjalankan protokol kesehatan, upaya-upaya itu kami harap bisa mencegah penularan yang semakin meluas," tandasnya.
Berdasarkan data di laman resmi corona.pekalongankota.go.id, hingga 18 Juni 2021 jumlah kasus positif Covid-19 di Kota Pekalongan total sebanyak 2.682 orang.
Dari jumlah tersebut, 177 orang di antaranya merupakan kasus aktif. Sementara yang meninggal jumlahnya mencapai 154 orang.
Kontributor : F Firdaus
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Wujud Syukur 12 Tahun Perjalanan Perusahaan, Semen Gresik Gelar Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim
-
Darurat Kecelakaan Kerja di Jawa Tengah: Wagub Taj Yasin Desak Perusahaan Genjot Budaya K3!
-
Jawa Tengah Siaga! BMKG Peringatkan Banjir dan Longsor Mengancam Hingga Februari 2026
-
Ini Ciri-ciri Aplikasi Penghasil Uang yang Aman dan Terpercaya
-
Avanza Kalah Telak! Inilah Mobil Seumur Hidup Pilihan Terbaik di Bawah 200 Juta