SuaraJawaTengah.id - Teror begal payudara kembali terjadi menimpa seorang warga Batang di Kecamatan Blado. Korbannya seorang wanita yang tengah mengendarai sepeda motor sendirian di kawasan tersebut.
Peristiwa pelecehan itu di unggah oleh akun instagram @batanginfo.id, Minggu (04/07/2021). Dalam keterangan tertulis foto yang dibagikan diceritakan korban mendapat perlakuan tidak senonoh saat diikuti beberapa pria yang melintas di Kecamatan Blado.
Modus pelaku begal payudara ini mengikuti korban yang sedang mengendarai sepeda motor sendirian. Saat melintasi kuburan, pelaku mulai melancarkan aksinya dengan memeras payudara korban.
"Kejahatan motif baru gengs pelecehan. Korban wong kemloko dari arah blado dewean (sendirian) diikuti wong lanang (seorang pria) tekan kuburan simbang payudarane di remes" wong kurang ajar," ujar keterangan tertulis dalam foto tersebut.
"Pelaku motor vario 125 helem putih. Selalu hati" gengs wong ng dalan saiki orang mung incer gowonanmu harga dirimu juga," jelasnya.
Sementara itu akun tersebut juga berpesan khususnya kepada perempuan untuk lebih hati-hati saat mengendarai sepeda motor sendirian.
"Selalu hati-hati ya buat para ughtea kalJ keluar rumah," ujar akun instagram tersebut.
Lantas ungguhan itu langsung jadi sorotan warganet. Tak sedikit dari mereka yang gusar dan meresahkan pelaku begal payudara tersebut.
"Astaghfirullah meresahkan," ucap akun @endangsari7191.
Baca Juga: Begal Payudara Teror Warga Semarang, Korban Sampai Tak Berani Keluar Rumah
"Eh Ya Allah," ujar akun @cinannnnn.
"Bukannya bersyukur hidup di Jawa (tata krama yang tinggi walau tidak kenal), merasa dari kecil jarang ada berita kayak gini pelecehan. Namun di jaman sekarang teknologi yg knowlah, jadi di desa2 udah ada bibit2 yang seperti ini. Kalau ketangkap beri hukuman seberat-beratnya #memalukan," jelas akun akun @aji_arifiansyah.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
5 Lapangan Padel Hits di Semarang Raya untuk Olahraga Akhir Pekan
-
Perbandingan Suzuki Ertiga dan Nissan Grand Livina: Duel Low MPV Keluarga 100 Jutaan
-
Fakta-fakta Kisah Tragis Pernikahan Dini di Pati: Remaja Bercerai Setelah 6 Bulan Menikah
-
Miris! Sopir Truk Kawasan Industri Terboyo Keluhkan Iuran Pemeliharaan Tapi Jalannya Banyak Rompal
-
Hutan Rapat dan Cuaca Ekstrem Hambat Pencarian Syafiq Ali di Gunung Slamet