SuaraJawaTengah.id - Nagita Slavina mendadak mendapat kritikan dan amukan dar warganet termasuk penggemarnya.
Hal tersebut setelah istri dari Raffi Ahmad itu menyinggung soal pacar kepada sang anak yakni Rafthar Malik Ahmad dalam cuplikan vlog RANS Entertainment yang diunggah ulang oleh akun infotainment, pada Kamis (22/7/2021).
Banyak warganet yang menyesalkan sosok yang akrab disapa Gigi itu memberikan pertanyaan tentang pacar, mengingat Rafathar masih berusia bocah.
"Pilih mamah atau pacarnya?" tanya Gigi itu kepada sang putra dilansir Matamata.com.
Dengan polos, Rafathar pun menjawab, "Pacarnya." Jawaban polos itu membuat Gigi terkejut dan terperangah, tidak menyangka bahwa sang putra akan lebih memilih kekasihnya.
Sementara itu, beberapa kru di balik kamera tertawa mendengar jawaban putra dari majikannya itu. Melihat ekspresi sang ibu, Rafathar pun tersenyum.
"Emang aa punya pacar?" tanya Gigi lagi memastikan. "Enggak," jawab Rafathar sambil memasukkan sendok ke mulut.
Sambil mengernyitkan dahi, Gigi pun terheran, "Kenapa milih pacarnya?" "Mamah, deh," tutur Rafathar lagi, mencoba menyenangkan sang ibu.
Namun jawaban buah hatinya itu justru semakin membuat Gigi terkejut, "Pake 'deh'. Gak ikhlas milihnya?"
Baca Juga: Raffi Ahmad Tak Nampak dalam Foto Keluarga, Faktanya Bikin Terenyuh
Rafathar yang masih berusia enam tahun pun tidak tahu siapa pacar yang dimaksud sang ibu.
"Mamah tanya, kalau aa nanti punya pacar, aa milih pacar atau milih mamah?" jelas Nagita, yang langsung dijawab oleh sang putra bahwa dirinya tidak tahu.
Video pendek ini pun membuat beberapa netizen merasa pertanyaan yang diajukan Gigi tidak pantas untuk anak kecil.
"Pertanyaan yang ga pantas buat anak seumur rafathar. Padahal mereka jadi panutan fans fanatiknya loh malah bikin pertanyaan yang ga pantas begitu," tutur salah seorang netizen.
"Ngefans sih sama nagita, tapi kali ini kudu kasih masukan, untuk anak seumuran Rafathar ya bener itu jawabannya gak tau, karena anak seumuran itu apa ya bs mikir sih. Meski cuma buat konten dan lucu-licuan, gak penting QnA begitu," imbuh yang lainnya.
"Bocil udah ditanyain gitu, ya Salam," tambah yang lain.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
Terkini
-
Pantura Jateng Siaga Banjir dan Longsor! BMKG Keluarkan Peringatan Dini Hujan Lebat Ekstrem
-
3 MPV Bekas Rp50 Jutaan Tahun 2005 ke Atas: Mewah, Nyaman, dan Kini Gampang Dirawat!
-
BRI Peduli Salurkan Bantuan CSR untuk Gapura Tanjung Water Park, Dukung Ekonomi Lokal Grobogan
-
OTT Bupati Sudewo, KPK Amankan Rp2,6 Miliar! Inilah Alur Pemerasan Jabatan Perangkat Desa di Pati
-
5 Modus Korupsi Bupati Pati Sudewo, Peras Kades Demi Jabatan Perangkat Desa