SuaraJawaTengah.id - Seorang nasabah Bank BRI bernama Anja Ayu Miranti, mengaku rekeningnya di BRI hilang. Ia pun membuat utasan di twitter.
UnggahaN dengan akun @njanjani itu akhirnya Viral di media sosial. Dia sempat menyarankan warganet untuk selalu mengecek rekening BRI bahkan bila perlu ditutup saja.
Dilansir dari Terkini.id, Setelah diselidiki kepolisian dan ditelusuri oleh BRI, akhirnya wanita yang viral di twiiter tersebut meminta maaf lantaran uangnya ternyata ditarik atau ditransfer oleh suaminya sendiri ke bank lain.
Wanita tersebut sebelumnya membuat postingan terkait dugaan pembobolan atau skimming rekening sebesar Rp 35 juta.
“Saya ingin meminta maaf dan klarifikasi postingan Saya yang telah viral, mengenai kejadian kehilangan Rp 35 juta dari rekening pribadi suami Saya BNI,” katanya seperti pada postingan video akun Anja Gapake Y @njanjani, Sabtu (31/7/2021).
Anja juga meralat pernyataan dia dan suaminya mengenai komplain ke BRI. Ia mengaku tak pernah melakukan komplain tersebut terutama menuduh BRI sebagai.
Ia pun menegaskan dalam kejadian ini bukan kesalahan BRI.
“Untuk itu saya minta maaf ke BRI dan seluruh postingan saya yang memberikan informasi yang menyesatkan di sosial media,” imbuhnya.
Sebelumnya Anja sempat mengajak masyarakat untuk menutup akun BRI selamanya melalui postingan twitter lantaran menurutnya ada kecurangan dalam keamanan rekening.
Baca Juga: Kisah Viral Kakek Kayuh Sepeda 15 Km untuk Vaksinasi Berbuah Manis, Dapat Hadiah yang Wow!
“Hal ini tidak benar dan Saya menyesal dengan pernyataan ini, Saya minta maaf sebesar-besarnya” ungkapnya.
Ia mengaku tak ingin memperpanjang persoalan tersebut setelah mendapat respons langsung dari pihak BRI.
“Menurut BRI tidak ada indikasi skimming dan transaksi dianggap sah. Cukup sekian dari saya, saya tidak akan memperpanjang masalah ini kembali,” jelasnya dalam video yang diposting akun lambe_turah.
Terkait dengan pengaduan akun “Anja Gapake Y” (@njanjani) di Twitter atas berkurangnya Saldo Tabungan, Corporate Secretary BRI, Aestika Oryza Gunarto menjelaskan perseroan senantiasa merespons setiap keluhan nasabah.
Terkait berita viral nasabah yang mengaku uangnya raib dari tabungan BRI, Aestika menegaskan Call Center BRI tidak pernah menerima pengaduan resmi dari pemilik rekening maupun dari saudari Anja yang merupakan istri dari pemilik rekening melalui pembuatan thread di Twitter yang telah viral tersebut.
Hasil investigasi yang dilakukan BRI atas keluhan tersebut, ternyata pengambilan uang dilakukan secara normal oleh pemilik rekening atau suami dari saudari Anja.
BRI mencatat, selama periode Februari 2020 – Januari 2021 terdapat transaksi penarikan sebanyak 26 kali dengan jumlah Rp 35,3 juta yang merupakan transaksi normal dan semua transaksi dilakukan pada ATM bank lain.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Bupati Pati Sudewo Diciduk KPK! Operasi Senyap di Jawa Tengah Seret Orang Nomor Satu
-
Uji Coba Persiapan Kompetisi EPA, Kendal Tornado FC Youth Kalahkan FC Bekasi City
-
Jalur Kereta Pantura Lumpuh, KAI Batalkan 23 Perjalanan KA di Semarang Akibat Banjir Pekalongan
-
Waspada! Semarang dan Sebagian Wilayah Jawa Tengah Diprediksi Diguyur Hujan Sedang Hari Ini
-
7 Mobil Bekas Cocok untuk Keluarga Harga Rp120 Jutaan, Nyaman dan Irit Bensin!