SuaraJawaTengah.id - Presiden Joko Widodo resmi kembali memperpanjang kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 di beberapa daerah tertentu hingga 9 Agustus mendatang.
Kabar perpanjangan kebijakan tersebut sontak langsung menuai sorotan tajam dari publik. Lantaran kebijakan PPKM ini telah banyak merugikan masyarakat di sejumlah sektor salah satunya pariwisata.
Tak ayal perpanjangan PPKM itu rupanya dikeluhkan oleh salah satu objek wisata hutan pinus limpakuwus di Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.
Bahkan objek wisata ini sampai mengirimkan direct message kepada Presiden Joko Widodo. Hal ini terungkap dari unggahan tangkapan layar di akun instagram @hutanpinuslimpakuwuss, Senin (02/08/2021).
"Ora papa ya mbok lur, usaha mbok jere sapa. Lha ketimbang dipendem malah mung dadi jerawat karo ketombe mending diungkapan," tulis keterangan caption akun tersebut.
Dalam tangkapan layar itu, objek wisata ini mengirimkan direct message kepada Presiden Joko Widodo dalam bahasa Jawa. Adapun isinya soal curhatan dan keluhan karena terdampak PPKM.
"Selamat malam pak... Saya sudah paham pasti bapak juga bingung harus memperpanjang ppkm demi keselamatan, tapi ya kasian juga yang terdampak. Tapi sebingung-bingungnya bapak, saya lebih bingungnya pak,"
"Karena ini sudah lama banget tidak kerja, tidak ada pemasukan, sementara yang namanya kebutuhan sandang, pangan, papan dan kondangan harus tetap jalan. Coba barangkali ada solusi atau ada lowongan, saya kerja apa aja asalkan halal pak, saya orangnya nurut aja," ujar keterangan tertulis tangkapan layar tersebut.
Sontak unggahan tersebut berhasil mengundang perhatian warganet. Tak sedikit dari mereka memberikan tanggapan beragam di kolom komentar.
Baca Juga: Meski PPKM Level 4 Diperpanjang Lagi, IHSG Dibuka Perkasa ke Posisi 6.107
"Ora tanggung-tanggung njaluk gawean maring pak presiden," ujar akun @aisyahnd96.
"Yunglah... Sedih Jane tapi ya greget," ungkap akun @adha_azzahraa.
"Min nyong salut yakin muga2 pak presiden @jokowi ngangkat mimin dadi paspamres, aja kelalen melu IKOY IKOY min," sahut akun @thankyouforall.
"Nek di balas kabari ya min, aku arep melu DM," ujar akun @shinta_awra.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Transformasi Berkelanjutan, BRI Catat Kinerja Gemilang dan Dukung Program Prioritas Nasional 2025
-
Revolusi Anti-Rob: Jateng Gunakan Pompa Tenaga Surya, Hemat Biaya Operasional hingga Jutaan Rupiah
-
Waspada! Malam Tahun Baru di Jateng Selatan Diwarnai Hujan dan Gelombang Tinggi
-
BRI Blora Gelar Khitan Massal, Meriahkan HUT ke-130 dengan Bakti Sosial
-
Mobilio vs Ertiga Bekas di Bawah Rp150 Juta: 7 Pertimbangan Penting Sebelum Membeli