Scroll untuk membaca artikel
Budi Arista Romadhoni
Selasa, 07 September 2021 | 08:13 WIB
Kolase Pemain AHHA PS Pati Syaiful Indra Cahya saat memperkuat Timnas. [Instagram/@syaiful_indra_cahya]

SuaraJawaTengah.id - Gara-gara aksi brutal pemain AHHA PS Pati Syaiful Indra Cahya di pertandingan persahabatan melawan Persiraja Banda Aceh langsung mendapat surat peringatan dari manajemen klub.

Pertandingan persahabatan yang digelar di lapangan Pancoran Soccer Field, Jakarta, Senin (6/9/2021) itu berhasil dimenangkan oleh AHHa PS Pati dengan skor 3-0 atas Persiraja. 

Akan tetapi dalam laga persahabatan yang luar biasa itu harus ternodai oleh aksi tak terpuji pemain belakang AHHA PS Pati Syaiful Indra Cahya.

Dalam video yang beredar di akun instagram @pengamatsepakbola, Syaiful yang awalnya berniat menghalau bola. Namun ayunan kaki kanan Syaiful yang terlalu tinggi, justru menghantam wajah pemain Persiraja yang berada di depannya.

Baca Juga: Kalah dari Bhayangkara FC, Pelatih Persiraja: Kami Kurang Beruntung

Pemain Persiraja yang terkena hantaman kaki Syaiful sontak langsung terkapar dan meringis kesakitan. Akibat tindakannya itu, Syaiful langsung diganjar kartu merah dan dikeluarkan dari lapangan.

Tangkapan layar video AHHA PS Pati Atas Persiraja Dinodai Tendangan Kung Fu. [Instagram]

Manajemen AHHA PS Pati pun tak tinggal diam merespon aksi brutal pemainnya tersebut. Melalui sebuah surat teguran, mantan pemain Arema itu mendapat peringatan tegas dari manajemen klub.

"Karena bersangkutan (Syaiful Indra Cahya) bermain kasar pada pertandingan persahabatan melawan Persiraja Banda Aceh di lapangan Pancoran Soccer Field, Jakarta,''

"Jika dikemudian hari yang bersangkutan kembali melakukan pelanggaran yang sama, maka yang bersangkutan akan disanksi skorsing tidak boleh mengikuti pertandingan sebanyak tiga kali atau dikeluarkan," bunyi kalimat dalam surat teguran untuk Syaiful Indra Cahya.

Meski Syaiful Indra Cahya secara pribadi telah mengirim permintaan maaf dan telah dimaafkan oleh pemain Persiraja Muhammad Nadhif. 

Baca Juga: Meski Menang, Paul Munster Akui Bhayangkara FC Disulitkan Persiraja

Surat peringatan kepada pemain AHHA PS Pati Syaiful Indra Cahya. Ia terancam dipecat. [Istimewa]

Namun karena aksi yang sangat tidak pantas itu. Apalagi Syaiful Indra Cahya pernah bermain di Timnas Indonesia. Ia pun harus menerima mendapatkan olok-olokan dari warganet di media sosial.

Bahkan akun instagram pribadi Syaiful Indra Cahya diserang para warganet dengan memberikan komentar yang menohok.

"Kalo mau maen kungfu jangan di lapangan bos," ujar akun @reza.

"Kung Fu nih bos! Mau maen bola atau bunuh orang lu?," cetus akun @jerin**.

"Liga udah di ijinin malah eh malah maen kung fu, kipiyee to," ungkap akun @mungga**.

"Pernah main di timnas bro? Kok mainnya kayak orang baru main bola di tengah sawah ya, malu2in aja elu bro," kata akun @drg**.

"Itu junior kau, bukannya kasih teladan yang baik sbg pemain senior. Ingat di sepak bola kau cari nafkah, kerja yang benar," sahut akun @tyas**.

Kontributor : Fitroh Nurikhsan

Load More