SuaraJawaTengah.id - Ada-ada saja kelakuan seorang tante-tante satu ini yang menyita kembali barang pemberiannya.
Usai wanita parah baya tersebut putus dari seorang laki-laki.
Kisah memilukan tersebut salah satunya diketahui melalui unggahan video di akun instagram @video_medsos, Senin (13/08/2021).
"Ceritanya dia lagi pacaran sama tante2, terus itu barang dibelikan sama tante2. Setelah putus barangnya di ambil lagi sama tantenya," tulis keterangan caption tersebut.
Dalam video itu menampilkan seorang pria yang sedang merekam aksi tante-tante yang diduga mantan kekasihnya sedang menggeledah rumahnya untuk mengambil barang pemberiannya.
Terlihat seorang wanita ditemani seorang laki-laki tanpa basa-basi langsung masuk ke sebuah rumah. Rupanya ia mengambil dua sound system yang berukuran cukup besar.
Lalu digotong lah sound system yang berwarna merah itu satu persatu menuju mobil bak terbuka yang telah terpakir di halaman rumah tersebut.
"Iki maling wedok lur, ora gelem rugi lur (ini maling wanita lur, tidak mau rugi lur)," buka suara pria yang terekam dalam video tersebut.
Lantas pria ini memaparkan bahwasanya saat dirinya masih pacaran. Tante-tante itu memberikan sound system untuknya. Padahal pria ini mengaku sama sekali tidak pernah meminta untuk dibelikan barang tersebut.
Setelah hubungan mereka berakhir, tiba-tiba tante-tante ini mendatangi rumah pria tersebut dan ia langsung menyita kembali barang pemberiannya.
Baca Juga: Kelas Online, Siswa Ini Nekat Absen Pakai Suara Mbak Google Bikin Bengek
"Kuwi ceritane pas lagi pacaran ngasih barang padahal aku ora njaluk. Giliran wes nekokne terus ora dadi malah dijaluk meneh (Giliran udah dibelikan terus tidak jadi malah diminta lagi)," jelas pria tersebut.
"Tapi nek aku sih ora masalah, iki lur wedok e viral," tambahnya.
Setelah kedua sound system berhasil dimasukkan ke dalam bak mobil. Tante-tante yang mengenakan pakaian berwarna coklat ini langsung bergegas pergi meninggalkan rumah mantan kekasihnya.
Unggahan video yang telah disukai ratusan kali ini sontak menuai sorotan warganet. Tak sedikit dari mereka yang menuliskan komentar beragama di kolom komentar.
"Cewek kalau sakit hati kadang gitu," ucap akun @febri**.
"Jatuhnya bukan dibeliin tapi di pinjemin," cetus akun @oii**.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI Meriahkan Fun Run HUT PPSDM Migas Cepu ke-60
-
Juara Bertahan Berjaya! SDN Sendangmulyo 04 dan SDN Klepu 03 Raih Gelar di MilkLife Soccer Challenge
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng