SuaraJawaTengah.id - Seorang anak perempuan di Kabupaten Madiun disebut dihamili makhuk halus. Namun hal itu pun membuat pihak kepolisian curiga.
Tim penyidik Polres Madiun mengambil sampel milik tiga orang untuk tes DNA. Tindakan itu dilakukan terkait kasus anak berusia 14 tahun yang hamil hingga melahirkan tanpa suami.
Polisi mengambil sampel dari tiga orang itu, yakni bayi yang dilahirkan korban, ayah tiri, dan ayah kandung korban. Pengambilan sampel terhadap ayah tiri dan ayah kandung korban karena ada dugaan salah satu dari mereka merupakan ayah bioligis dari bayi yang dilahirkan korban.
“Tes DNA sudah kami lakukan hari ini [Selasa]. Pelaksanaan tes DNA untuk membuktikan siapa ayah biologis dari bayi yang dilahirkan korban,” kata Kasatreskrim Polres Madiun, AKP Ryan Wira Raja Pratama, dikutip dari Solopos.com, Selasa (28/9/2021).
Kasatreskrim menuturkan tes DNA penting karena pembuktiannya akan menentukan tersangka dalam kasus yang menimpa anak perempuan dari Kabupaten Madiun itu. Dia menyebut keterangan sejumlah saksi kurang. Bahkan, sejumlah saksi terkesan menutupi informasi.
Di sisi lain, pihak keluarga malah menyimpulkan anak perempuan di bawah umur itu hamil karena disetubuhi makhluk halus. Pihak kepolisian tidak mempercayai hal itu. Ryan menyampaikan hasil tes DNA bisa diketahui dalam satu pekan ini. Setelah itu polisi akan menetapkan tersangka dalam kasus ini.
Di sisi lain, polisi menyampaikan bayi yang dilahirkan korban sudah berusia satu bulan. Kondisi korban baik. Pihak kepolisian sudah meminta keterangan korban.
“Korban juga sudah memberikan keterangan. Tapi kami mereasa ada banyak kejanggalan dari keterangan yang disampaikan,” ujar dia.
Sebelumnya, seorang anak di bawah umur di Kabupaten Madiun hamil hingga melahirkan seorang bayi satu bulan lalu. Ayah kandung korban, SN, melaporkan itu kepada polisi. SN juga sempat menuduh ayah tiri korban yang telah menghamili anaknya.
Baca Juga: Setiap Malam Sule Bacakan Surah Pendek dan Perdengarkan Azan ke Calon Bayi
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Waspada! Semarang Diguyur Hujan Seharian, BMKG Prediksi Dampak Cuaca Ekstrem Hingga Akhir Januari
-
Mengenal Rumus Segitiga Sembarang dan Cara Menghitung Luasnya
-
Apel Siaga Bulan K3 Nasional, Semen Gresik Tegaskan K3 sebagai Budaya dan Prioritas Utama
-
Warga Pati Berpesta: Kembang Api Sambut Tumbangnya Bupati Sudewo
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Korupsi Bupati Pati: Dari Jual Beli Jabatan hingga Suap Proyek Kereta Api