SuaraJawaTengah.id - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memanggil 30 pemain untuk dibawa ke ajang play off Kualifikasi Piala Asia melawan Taiwan di Thailand, 7 dan 11 Oktober mendatang.
Salah satunya bek kiri PSIS Semarang, Pratama Arhan mendapat panggilan Timnas Indonesia untuk mengikuti beberapa even internasional.
Berdasarkan surat resmi dari PSSI dengan nomor 5331/AGB/396/IX-2021, Pratama Arhan akan mengikuti pemusatan latihan Timnas terlebih dahulu di Jakarta pada 30 September – 3 Oktober 2021.
Chief Executive Officer (CEO) PSIS, Yoyok Sukawi menyampaikan dukungan dan harapannya kepada Pratama Arhan untuk membela skuat Garuda di beberapa even internasional.
Baca Juga: Daftar 30 Pemain yang Diboyong Shin Tae-Yong ke Thailand untuk Bela Timnas Indonesia
“Selamat untuk Arhan, semoga bisa memberikan yang terbaik untuk Indonesia. Dan untuk pemain PSIS lain, tetap semangat karena kami yakin pada saatnya kalian juga akan membela Timnas,” tutur Yoyok Sukawi, dilansir laman resmi klub, Kamis (30/9/2021).
Yoyok Sukawi juga menyampaikan bahwa PSIS ikhlas melepas Arhan ke Timnas walaupun yang bersangkutan akan absen selama satu bulan lebih membela PSIS di ajang BRI Liga 1-2021/2022.
“Kalau untuk negara, PSIS selalu support dan mendoakan yang terbaik. Di PSIS tahun ini Alhamdulillah juga di setiap posisi ada beberapa pemain yang siap untuk dimainkan saat ada pemain yang absen,” pungkas Yoyok Sukawi.
Berita Terkait
-
Tijjani Reijnders Dirumorkan ke Barcelona, Kondisi Eliano Reijnders Jadi Sorotan
-
AC Milan Jadi Kunci Kepindahan Kevin Diks ke Bundesliga, Kok Bisa?
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
Dikontrak Venezia sampai 2027, Jay Idzes: Saya Ingin ke Liverpool!
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Semarang Waspada Hujan dan Banjir Rob Akhir Pekan Ini, Ini Penjelasan BMKG
-
Wapres Gibran Dukung UMKM dan Pemberdayaan Ekonomi Perempuan di Semarang
-
Dari Tambakmulyo untuk Jateng: Mimpi Sanitasi Layak Menuju SDGs
-
Pengamat Nilai Program Pendidikan Gratis dan Rp300 Juta per RW dari Yoyok-Joss Realistis
-
Perebutan Suara NU: Luthfi-Yasin vs Andika-Hendi, Siapa Lebih Unggul?