SuaraJawaTengah.id - Petugas Lapas Kedungpane Semarang, menggagalkan penyelundupan 4,3 gram narkotika jenis sabu-sabu yang ditemukan berada di dalam lapas tersebut dengan cara dilempar dari luar tembok penjara.
Kepala Lapas Kedungpane Semarang Supriyanto, Sabtu (2/10/2021), mengatakan upaya penyelundupan itu terungkap ketika petugas lapas melaksanakan kontrol keliling di sekitar tembok penjara.
"Saat berkeliling, petugas menemukan sebuah bungkusan yang diduga dilempar dari luar," kata Supriyanto dilansir ANTARA.
Bungkusan berisi sabu-sabu dalam lima klip kecil itu, kata dia, ditemukan di sekitar area yang memisahkan tembok terluar bagian belakang dengan area bagian dalam lapas.
Temuan itu, ujar dia, langsung diteruskan ke Polsek Ngaliyan untuk penanganan lebih lanjut.
Menurut dia, upaya penyelundupan dengan cara dilempar dari luar tembok penjara itu merupakan yang kedua dipergoki dalam pekan ini.
Upaya penyelundupan serupa, kata dia, juga terjadi pada Rabu (29/9/2021) lalu.
Supriyanto menambahkan pemasangan tembok tambahan di sisi luar area lapas cukup efektif untuk menggagalkan upaya penyelundupan, menyusul pengetatan pemeriksaan terhadap barang titipan untuk warga binaan.
Saat ini, kata dia, pemasangan tembok tambahan sudah dilakukan di sisi utara yang berbatasan langsung dengan jalan umum.
Baca Juga: Anji Ungkap Harapan dalam Kasus Narkotika
"Ke depan, pemasangan tembok tambahan akan dilakukan di bagian belakang yang berbatasan dengan permukiman warga," tegasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Wujud Syukur 12 Tahun Perjalanan Perusahaan, Semen Gresik Gelar Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim
-
Darurat Kecelakaan Kerja di Jawa Tengah: Wagub Taj Yasin Desak Perusahaan Genjot Budaya K3!
-
Jawa Tengah Siaga! BMKG Peringatkan Banjir dan Longsor Mengancam Hingga Februari 2026
-
Ini Ciri-ciri Aplikasi Penghasil Uang yang Aman dan Terpercaya
-
Avanza Kalah Telak! Inilah Mobil Seumur Hidup Pilihan Terbaik di Bawah 200 Juta