SuaraJawaTengah.id - Petugas Lapas Kedungpane Semarang, menggagalkan penyelundupan 4,3 gram narkotika jenis sabu-sabu yang ditemukan berada di dalam lapas tersebut dengan cara dilempar dari luar tembok penjara.
Kepala Lapas Kedungpane Semarang Supriyanto, Sabtu (2/10/2021), mengatakan upaya penyelundupan itu terungkap ketika petugas lapas melaksanakan kontrol keliling di sekitar tembok penjara.
"Saat berkeliling, petugas menemukan sebuah bungkusan yang diduga dilempar dari luar," kata Supriyanto dilansir ANTARA.
Bungkusan berisi sabu-sabu dalam lima klip kecil itu, kata dia, ditemukan di sekitar area yang memisahkan tembok terluar bagian belakang dengan area bagian dalam lapas.
Baca Juga: Anji Ungkap Harapan dalam Kasus Narkotika
Temuan itu, ujar dia, langsung diteruskan ke Polsek Ngaliyan untuk penanganan lebih lanjut.
Menurut dia, upaya penyelundupan dengan cara dilempar dari luar tembok penjara itu merupakan yang kedua dipergoki dalam pekan ini.
Upaya penyelundupan serupa, kata dia, juga terjadi pada Rabu (29/9/2021) lalu.
Supriyanto menambahkan pemasangan tembok tambahan di sisi luar area lapas cukup efektif untuk menggagalkan upaya penyelundupan, menyusul pengetatan pemeriksaan terhadap barang titipan untuk warga binaan.
Saat ini, kata dia, pemasangan tembok tambahan sudah dilakukan di sisi utara yang berbatasan langsung dengan jalan umum.
Baca Juga: Baru Terungkap, Komika Marshel Widianto Pernah Jadi Kurir Narkoba Saat Masih Bocah
"Ke depan, pemasangan tembok tambahan akan dilakukan di bagian belakang yang berbatasan dengan permukiman warga," tegasnya.
Berita Terkait
-
Guru Honorer Tewas di Tahanan Polda Banten Disebut Bunuh Diri, Propam Turun Tangan Periksa Penyidik
-
Modus Baru Penyelundupan Narkoba ke Kota Pelajar, Ganja Diubah Jadi Selai Roti
-
Legislator NasDem Rudianto Lallo Minta Kapolri Jalankan Perintah Prabowo Berantas Judol hingga ke Akarnya
-
Apakah Tramadol Termasuk Narkoba? Ketahui Kegunaan Hingga Efek Sampingnya
-
Guru Honorer Tersangka Narkoba Tewas di Ruang Khusus Ditreskrimum, Polda Banten: Diduga Bunuh Diri
Tag
Terpopuler
- Siapa Intan Srinita? TikToker yang Sebut Roy Suryo Dalang di Balik Fufufafa Diduga Pegawai TV
- Andre Taulany Diduga Sindir Raffi Ahmad, Peran Ayu Ting Ting Jadi Omongan Netizen
- Beda Kekayaan Ahmad Dhani vs Mulan Jameela di LHKPN: Kebanting 10 Kali Lipat
- Kembali di-PHP Belanda, Pemain Keturunan Rp695 Miliar Pertimbangkan Bela Timnas Indonesia?
- Dear Shin Tae-yong! Kevin Diks Lebih Senang Dimainkan sebagai Pemain...
Pilihan
-
Kronologi BNI "Nyangkut" Rp374 Miliar karena Beri Utang ke Sritex
-
Misteri Gigi 4 Truk Pemicu Tabrakan Beruntun di Tol Cipularang KM 92
-
Nyaris Tiada Harapan: Potensi Hilangnya Kehangatan dalam Interaksi Sosial Gen Z
-
3 Hari Jelang Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siap-siap Harga Tiket Pesawat Naik Ibu-Bapak!
-
Gelombang PHK Sritex Akan Terus Berlanjut Hingga 2025
Terkini
-
BRImo FSTVL Ajak Nasabah Transaksi dan Menabung, Raih Hadiah Keren BMW 520i M Sport dan Ribuan Hadiah Langsung
-
Pegiat Sosmed Ini Sebut Jika Andika Perkasa-Hendi Ingin Menang, Jangan Ada yang Main Dua Kaki
-
4 Napi Terorisme Nusakambangan Ikrar Setia NKRI, Bertobat Jadi Duta Perdamaian
-
Cegah Politisasi Kades, Pj Gubernur Jateng Lakukan Ini Jelang Pilkada 2024
-
Gilbert Agius Bocorkan Strategi PSIS Semarang di Putaran Kedua Liga 1: Datangkan Pemain Terbaik!