SuaraJawaTengah.id - Belakangan ini pernikahan pria Magelang dengan sebuah rice cooker mendadak menggemparkan jagat media sosial.
Namun pernikahan tak lazim tersebut hanya bertahan selama empat hari. Hal itu setelah pria yang bernama Khoirul Anam memutuskan untuk berpisah dengan istrinya.
"Keputusan saya sudah bulat..berat memang..tapi ini jalan yg aku ambil..tak ada pasangan yg sempurna," ungkapnya melalui unggahan di akun Facebook Khoirul Anam.
Usut punya usut, pernikahan nyeleneh itu ternyata hanya lelucon semata. Meski begitu, aksi kocak Khoirul Anam itu berhasil mencuri perhatian publik.
Bahkan tak sedikit media asing dari India, Taiwan, China, Filipina, Pakistan dan negara Asia lainnya turut menyoroti dan memberitakan pernikahan pria Magelang tersebut.
Setelah mengetahui berita pernikahan viral dimana-mana, kini Khoirul Anam merasa menyesal dan merindukan mantan istrinya tersebut.
Khoirul Anam pun sampai mengunggah dan mengenang kembali potret mesranya di Facebook. Saat dirinya sedang berduaan bersama Rice Coker berwarna putih tersebut.
"Aku merindukanmu," katanya sembari menyantumkan emoticon sedih.
Sontak saja unggahan terbaru Khoirul Anam tersebut langsung dibanjiri komentar warganet. Tak sedikit dari mereka yang memberikan tanggapan menohok.
Baca Juga: Resep Nasi Kebuli Rice Cooker, Praktis untuk Anak Kos dan Juga Keluarga
"Move on mas move on, salah sendiri di ceraiin," ujar akun @Widi**.
"Giliran bininya dah viral international bilang kangen,kmrin buru2 di cerai oalah mas2 pnyesalan itu adanya di blkng klo di dpn itu nmanya pendaftran,," ungkap akun @Aisyah**.
"Move on mas trus bojo maneh kalih kipas angin wkwk," sahut akun @Syadd**.
"Ikhlaskan saja biarkan dia bahagia dengan pilihannya," timpal akun @Yuli**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Transformasi Berkelanjutan, BRI Catat Kinerja Gemilang dan Dukung Program Prioritas Nasional 2025
-
Revolusi Anti-Rob: Jateng Gunakan Pompa Tenaga Surya, Hemat Biaya Operasional hingga Jutaan Rupiah
-
Waspada! Malam Tahun Baru di Jateng Selatan Diwarnai Hujan dan Gelombang Tinggi
-
BRI Blora Gelar Khitan Massal, Meriahkan HUT ke-130 dengan Bakti Sosial
-
Mobilio vs Ertiga Bekas di Bawah Rp150 Juta: 7 Pertimbangan Penting Sebelum Membeli