SuaraJawaTengah.id - PT PLN (Persero) pastikan keandalan pasokan listrik untuk PON XX Papua Aman. PLN juga bergerak cepat membantu memulihkan kondisi panel instalasi milik GOR Voli Koya Koso pada Kamis (7/10/2021) pukul 15.35 WIT.
Gangguan instalasi listrik pelanggan membuat suplai listrik dari PLN tidak dapat tersalurkan ke venue.
Saat mendapat laporan listrik padam, petugas PLN di lokasi langsung berkoordinasi dengan pihak pelanggan untuk melakukan pengecekan instalasi kelistrikan pada pukul 15.35 WIT.
Setelah dilakukan pengecekan, ditemukan kemungkinan penyebab Gedung GOR Voli Koya Koso trip hingga menyebabkan venue padam karena adanya arus bocor pada instalasi gedung. Sementara pasokan listrik dari PLN posisi aman tidak ada gangguan.
Petugas PLN membantu mensupervisi teknisi gedung GOR Voli Koya Koso, melakukan percepatan pemulihan dan selanjutnya dilakukan penormalan sistem instalasi gedung tersebut. Dalam waktu 85 menit, PLN berhasil membantu penormalan bertahap instalasi milik pelanggan yang sempat terkendala.
Dengan upaya cepat petugas PLN dan teknisi gedung GOR Voli Koya Koso, pada 17.00 WIT gangguan berhasil diatasi.
Terkait kejadian tersebut, Manager PLN UP3 Jayapura, Salmon Kareth melalui keterangan tertulis mengimbau pelanggan untuk menjaga instalasi listrik di bangunan milik pelanggan, karena kewenangan PLN hanya sampai kWh meter.
Meski demikian, PLN juga menyediakan layanan pengaduan apabila terjadi keluhan dan gangguan di sisi pelanggan. Pelanggan juga dapat menyampaikan keluhan dan pengaduan kelistrikan melalui Contact Center PLN 123 dan melalui gadget dengan Aplikasi PLN Mobile.
“Aplikasi PLN Mobile sekarang sudah sangat lengkap dan mengakomodir kebutuhan pelanggan. Silakan download aplikasi PLN Mobile agar pelanggan dapat melaporkan ke petugas terkait potensi bahaya kelistrikan dan pengaduan pelanggan lainnya,” katanya.
Baca Juga: PON Papua: Menembak Perebutkan 4 Medali Emas Hari Ini
Lampu Mati Saat Pertandingan
Tim bola voli putra Jawa Barat menang tiga set langsung atas Jawa Tengah pada babak empat besar Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua di GOR Koya Koso, Kota Jayapura, Kamis (7/10/2021).
Laga perebutan tiket final itu diwarnai beberapa kali insiden mati lampu. Tim Jabar yang diarsiteki Agus Irawan itu menang dengan skor 25-23, 25-22 dan 25-17.
Pada set awal, kedua tim bermain ketat dengan kejar-mengejar angka sehingga bergantian memimpin dalam selisih tipis.
Jawa Barat yang dimotori Gunawan Saputra sempat menjauh 17-13, namun pelatih Jawa Tengah Mohammad Hajid meminta timeout untuk memberi waktu kepada pemain-pemainnya keluar dari tekanan.
Setelah itu Jawa Tengah mengejar sampai kedudukan 17-16, bahkan menyamakan 20-20. Dua kali spike keras Doni Haryono membuat Jawa Tengah unggul 22-20.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
Terkini
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Korupsi Bupati Pati: Dari Jual Beli Jabatan hingga Suap Proyek Kereta Api
-
Pantura Jateng Siaga Banjir dan Longsor! BMKG Keluarkan Peringatan Dini Hujan Lebat Ekstrem
-
3 MPV Bekas Rp50 Jutaan Tahun 2005 ke Atas: Mewah, Nyaman, dan Kini Gampang Dirawat!
-
BRI Peduli Salurkan Bantuan CSR untuk Gapura Tanjung Water Park, Dukung Ekonomi Lokal Grobogan
-
OTT Bupati Sudewo, KPK Amankan Rp2,6 Miliar! Inilah Alur Pemerasan Jabatan Perangkat Desa di Pati