SuaraJawaTengah.id - Prestasi apik ditorehkan lifter Jawa Tengah Diah Ayu Permatasari usai memecahkan rekor nasional usai menaklukkan barbel seberat 120kg dalam angkatan clean and jerk di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua, Jumat (8/10/2021).
"Siang ini adalah capaian tertinggi karir saya sebagai lifter. Sebelumnya saya memecahkan rekor angkatan 112kg di Pra PON Bandung Jawa Barat 2019," kata Diah Ayu Permatasari di Jayapura.
Tampil di Auditorium Universitas Cenderawasih, Kabupaten Jayapura, Diah mengumpulkan total angkatan 215kg (95kg Snatch dan 120kg clean and jerk) sehingga berhak atas medali emas untuk Jateng.
Diah memecahkan rekor nasional babak clean and jerk dari 112kg yang ia capai sebelumnya menjadi 115kg dan dipecahkan kembali menjadi 120kg di Papua.
Motivasi terkuat Diah untuk berprestasi adalah kedua orang tuanya yang telah wafat pada 2014 dan 2016 serta kehadiran sang suami sekaligus pelatih di Auditorium Uncen.
Atas prestasinya itu Diah berhak atas kepingan emas usai mengalahkan tiga lifter masing-masing Yuliani Gena dari Lampung dengan capaian medali perak dengan selisih 18kg angkatan. Yuliani mengakumulasi angkatan Snatch 89kg dan clean and jerk 108kg.
Dua rival lainnya masing-masing Gusti Melinda dari Jambi serta Sari Mayang dari Sumatera Barat pulang tanpa mengemas medali.(ANTARA)
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Kudus Darurat Longsor! Longsor Terjang 4 Desa, Akses Jalan Putus hingga Mobil Terperosok
-
5 Lapangan Padel Hits di Semarang Raya untuk Olahraga Akhir Pekan
-
Perbandingan Suzuki Ertiga dan Nissan Grand Livina: Duel Low MPV Keluarga 100 Jutaan
-
Fakta-fakta Kisah Tragis Pernikahan Dini di Pati: Remaja Bercerai Setelah 6 Bulan Menikah
-
Miris! Sopir Truk Kawasan Industri Terboyo Keluhkan Iuran Pemeliharaan Tapi Jalannya Banyak Rompal