SuaraJawaTengah.id - Menikah siri sudah banyak dilakukan berbagai kalangan, termasuk di Indonesia.
Namun, Ustad Abdul Somad atau UAS memberikan imbauan mengejutkan kepada para perempuan agar jangan mau untuk menikah siri.
UAS memaparkan, nikah siri jauh lebih berisiko bagi kaum perempuan dibandingkan dengan kaum laki-laki. Salah satu alasan karena tidak ada surat nikah yang sah.
Hal tersebut disampaikan oleh UAS dalam sebuah video yang diunggah di kanal YouTube Id Ustadz Media, diwartakan Terkini.id--jaringan Suara.com, Senin (11/10/2021).
Baca Juga: Pasangan Nikah Siri Sekarang Bisa Bikin Kartu Keluarga
“Hai, perempuan, jangan mau nikah siri, nikahnya harus jelas. Ada suami, istri ada, ada wali, ada saksi ada mahar, ada ijab dan ada qabul," kata UAS.
Maka dari itu, pihak perempuan bisa saja ditinggalkan begitu saja oleh sang suami, tetapi tidak bisa menuntut ke persidangan karena tidak adanya surat nikah.
Berbeda apabila sudah ada surat nikah, maka pihak perempuan bisa membuat laporan ke pengadilan agama jika sang suami tidak bertanggung jawab selama menjadi sepasang suami-istri.
Oleh sebab itu, pendakwah yang kerap disapa UAS tersebut lantas menyarankan apabila ingin menikah, maka ambillah jalur yang sah. UAS juga mengingatkan untuk tidak lagi melakukan pacaran karena sama saja itu perbuatan zinah.
"Kalau tidak ada ini, jangan mau nikah. Aku nasihatkan kepada engkau perempuan, jangan mau nikah siri karena yang rugi adalah perempuan, yang laki-laki? Enak aja dia," tegasnya.
Baca Juga: Gus Miftah Ungkap Orang Lakukan Nikah Siri: Para Suami yang Pengen Nikah Lagi
Berita Terkait
-
Richard Lee Percaya Yesus usai Diduga Mualaf, UAS Punya Pandangan: Kami Wajib Mengimani
-
Nissa Sabyan dan Ayus Sabyan Jaga Jarak saat Manggung: Kok Enggak Pegangan Tangan?
-
Tata Cara Nikah Siri yang Biasa Dilakukan, Dianggap Sah Namun Tidak Diakui Secara Hukum
-
Supaya Tidak Seperti Kasus Uswatun, Ini Syarat Nikah Siri yang Harus Dipahami
-
Apa Hukum Menahan Kentut Saat Shalat? Ini Penjelasan UAS!
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen: Saya Mau Keluar dari...
- Rusuh Lagi! Indonesia Siap-siap Sanksi FIFA, Piala Dunia 2026 Pupus?
- Apa Sanksi Pakai Ijazah Palsu? Razman Arif dan Firdaus Oiwobo Diduga Tak Diakui Universitas Ibnu Chaldun
- Aset Disita gegara Harvey Moeis, Doa Sandra Dewi Terkabul? 'Tuhan Ambil Semua yang Kita Punya...'
- Lolly Kembali Main TikTok, Penampilannya Jadi Sorotan: Aura Kemiskinan Vadel Badjideh Terhempas
Pilihan
-
Dukungan Penuh Pemerintah, IKN Tetap Dibangun dengan Skema Alternatif
-
Perjuangan 83 Petani Kutim: Lahan Bertahun-tahun Dikelola, Kini Diklaim Pihak Lain
-
Persija vs Persib Bandung, Ridwan Kamil Dukung Siapa?
-
Jordi Amat Bongkar Dugaan Kasus Pencurian Umur: Delapan Pemain..
-
Sejarah dan Makna Tradisi Nyekar Makam Sebelum Puasa Ramadan
Terkini
-
Tanpa Anggaran Daerah, Retret Kepala Daerah di Akmil Magelang Ditanggung APBN
-
BRI Semarang dan PSMTI Jateng Gelar Aksi Donor Darah
-
Waspadai Leptospirosis di Musim Hujan: Gejala dan Tips Pencegahan
-
SDN Klepu 03 Cetak Sejarah, Pertahankan Gelar Juara di MilkLife Soccer Challenge Semarang 2025
-
PSIS vs PSM: Mahesa Jenar Siap Bangkit di Jatidiri, Akhiri Tren Negatif!