SuaraJawaTengah.id - Beredar sebuah video yang memperlihatkan seorang pria yang berprofesi sebagai tukang parkir mendadak menghebohkan jagat media sosial.
Setelah tukang parkir ini kedapatan berhalusinasi dengan memperagakan kegiatan memancing saat lahan parkiran sedang sepi.
Kejadian tersebut berhasil terekam dalam unggah video tukang parkir di akun TikToK @buk4an.editor belum lama ini.
Dalam video itu awalnya menampilkan seorang pria yang mengenakan kaos berwarna abu-abu sedang jongkok di pinggir jalan.
Anehnya pria yang diketahui berprofesi sebagai tukang parkir ini tiba-tiba berhalusinasi dirinya sedang memancing. Hal itu terlihat dari gerakan tangannya yang seperti melemparkan umpan hingga menarik alat pancing tersebut.
Usut punya usut, berdasarkan keterangan tertulis akun ini menyebutkan jika tukang parkir itu bukan Orang Dalam Gangguan Jiwa (ODGJ).
"Sebenarnya dia tukang parkir dan kebetulan lagi sepi parkirannya. Video ini saya rekam karena dia sedang menghalu memancing," ujarnya.
Rupanya dibalik tukang parkir ini yang sering mengalami halusinasi. Lantaran tukang parkir tersebut dahulunya pernah mengonsumsi narkoba.
"Masa lalunya (Ex pengguna narkoba) yang buat dia sering halusinasi," sambungnya.
Baca Juga: Kenali Apa Beda ODGJ dan ODMK dalam Dunia Kesehatan Jiwa
Sontak saja unggahan video yang telah disukai ratusan kali itu berhasil mematik perhatian warganet di kolom komentar. Tak sedikit dari mereka prihatin dengan tukang parkir tersebut.
"Semoga ndang sehat kembali normal,,, biar gak ngehalu terus kasian... baru tau kalau efek narkoba bisa jadi begini," ucap akun @afiana**.
"Semoga allah mengangkat penyakit abang,semoga hidayah allah d turunkan kepadamu,,.tdak ada yg mustahil jika allah dah berkehendak," cetus akun @diki**.
"Ada alternatif utk terapi, tmn ku jg gtu dlu. kasih dy kesibukan, srg di ajak komunikasi, suport trs utk percaya diri. in syaa Allah sembuh," sahut akun @Sanny**.
"Jgn pernah coba2 narkoba ya guys, sekali kalian coba putus saraf kalian,jd klo udh tingkat candu,bayangin berapa saraf yg putus," timpal akun @Lyna**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Jawa Tengah Garap Potensi Desa: Kunci Pembangunan Nasional dan Indonesia Emas
-
Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet Ditemukan Tewas, akan Dimakamkan Disebelah Pusara Nenek
-
Menguak Warisan Kekayaan Mohammad Reza Pahlavi: Dari Minyak hingga Kerajaan Bisnis Global
-
10 Fakta Gunung Slamet yang Mengerikan, Penyebab Pendaki Syafiq Ridhan Ali Razan Hilang Misterius
-
Fakta-fakta Mengejutkan Reza Pahlavi, Sosok yang Ingin Gulingkan Rezim Iran