SuaraJawaTengah.id - PT Semen Gresik (PTSG) melalui Satgas Tanggap Bencana Penanggulangan Dampak Covid-19 menyalurkan bantuan paket perlengkapan protokol kesehatan (prokes) berupa hand sanitizer, wastafel portable, disinfektan, thermogun, dan stand tripod untuk sekolah-sekolah di wilayah enam desa sekitar perusahaan.
Bantuan ini sebagai wujud kepedulian dan dukungan PTSG kepada sekolah mulai tingkat SD, MI, SMP, MTs, SMK yang saat ini mulai menerapkan pembelajaran tatap muka (PTM) di masa pandemi.
Kepala Unit Komunikasi dan CSR PTSG Dharma Sunyata menegaskan, penyaluran paket perlengkapan prokes adalah bentuk komitmen mendukung Pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19, sekaligus membantu sekolah di Kabupaten Rembang yang telah melaksanakan sistem PTM.
Lanjut Dharma, salah satu program CSR yang menjadi perhatian utama PTSG di masa pandemi yaitu upaya cepat tanggap penanggulangan pandemi Covid-19. Melalui pilar SG Peduli, pihaknya terpanggil untuk peduli dan melindungi komunitas sekolah di sekitar perusahaan dari risiko penularan virus Corona.
"Semen Gresik hadir untuk mengambil peran membantu sekolah dalam memastikan tersedianya perlengkapan prokes yang memadai selama PTM. Harapan kami, peserta didik dapat kembali belajar dengan semangat, aman, nyaman, dan percaya diri," kata Dharma, dalam siaran persnya.
Diakui Dharma, pandemi telah memberikan tantangan yang luar biasa bagi dunia pendidikan, salah satunya dalam pola pembelajaran jarak jauh dengan model daring. Kini ketika mulai kembali ke sistem PTM, maka menjadi tanggung jawab bersama untuk menjaga sekolah agar tidak menjadi klaster penyebaran Covid-19.
Sebelumnya, tandas Dharma, melalui satgas tanggap bencana, PTSG juga membagikan ribuan paket masker dan hand sanitizer di sejumlah pasar tradisional dan lokasi fasilitas umum di wilayah Rembang. Ini sebagai kontribusi nyata pihaknya tak pernah berhenti mengedukasi, sekaligus mengingatkan kepada masyarakat pentingnya menerapkan prokes.
Guru SDN 2 Tegaldowo Sukamto mengapresiasi langkah PTSG dalam memberikan bantuan perlengkapan prokes kepada sekolah. Menurutnya dukungan ini membuat pihak sekolah lebih mantap dan percaya diri dalam menjalankan PTM.
"Bantuan dari CSR Semen Gresik sangat bermanfaat bagi sekolah yang saat ini sudah memasuki sistem offline. Harapannya siswa dan guru selalu menerapkan prokes, agar kegiatan belajar mengajar bisa menjadi tenang dan nyaman," tandasnya.
Baca Juga: Tes Swab Incar Pengunjung Taman di Kota Malang Abai Prokes
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Hutan Rapat dan Cuaca Ekstrem Hambat Pencarian Syafiq Ali di Gunung Slamet
-
BRI Dorong Atlet SEA Games 2025 Jadi Juara di Arena dan Finansial
-
Indosat Ungkap Lonjakan Trafik Data di Jawa Tengah dan DIY, AI Jadi Kunci Keandalan Jaringan
-
7 Mobil Keluarga Irit BBM Tahun Muda Di Bawah 100 Juta, Layak Dibeli Tahun Ini!
-
Viral! Aspal Jalan Baru di Purbalingga Bisa Digaruk Tangan, Ini Penjelasan Lengkapnya!