SuaraJawaTengah.id - Beredar sebuah video yang memperlihatkan seorang pria berpeci diduga menistakan agama Islam dengan menyebut Nabi Muhammad pembohong viral di media sosial.
Bahkan pria ini juga sampai melecehkan Al-Quran yang merupakan pedoman umat Islam dengan sebutan karangan biasa dan catatan penuh dusta.
Aksi pria yang diduga menistakan agama Islam tersebut salah satunya diketahui dari unggahan video di akun TikTok @marwahsyafina4 belum lama ini.
Dalam video singkat itu terdapat seorang pria berpeci dan berpakaian berwarna hitam secara terang-terangan sedang melecehkan Nabi Muhammad hingga Al-Qur'an.
"Nabi Muhammad itu pembohong. Al-Quran itu hanya cerita dan catatan dusta," buka pria ini.
Selain itu, pria yang tidak diketahui identitas ini juga mengatakan jika umat Islam selama ini hanya dimanfaatkan oleh segelintir orang yang mencari keuntungan.
"Orang-orang Islam itu hanya dimanfaatkan oleh orang-orang yang punya kepentingan dan ambil keuntungan dari Islam. Pikirlah yang jernih gunakan akal dan pikiran saudara," jelasnya.
Hingga kini belum diketahui pasti alasan apa yang melatarbelakangi pria berpeci tersebut berani melontarkan pendapat yang dapat menyakiti hati umat Islam.
Sontak saja unggahan yang telah ditonton 1.6 milliar ini langsung diserbu warganet. Tak sedikit dari mereka yang mengecam pernyataan pria berpeci tersebut.
Baca Juga: Inilah Buntut Perkara Kades Yang Marahi Ustadz di tengah Ceramah
"Astagfirullah...,..itu manusia musliim atau muslim jadi2an sampai berani berucap seperti itu. Semoga Allah membukakan hati dan pikiran manusia ini," ujar akun @yn_rt**.
"Ntr kalo d jemput baru loe nangis terus minta maaf," ungkap akun @zaelani**.
"Anda lah yg harus berpikir jernih, dan akal sehat mu sadar spa yg menciptkn anda,,dan bumi ini," kata akun @Astuti15**.
"Kalau dia hidup di bawah kepemimpinan UMAR BIN KHATAB KEPALA BADAN DAN KAKI NYA UDAH PISAH, HABIS," sahut akun @rasyidred**.
"Kalau hanya mencari viral.. bukan begini caranya bung... ingat Allah SWT maha mengetahui," timpal akun @agus61**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Bukan LCGC! Ini 3 MPV Bekas Rp80 Jutaan Paling Nyaman dan Irit BBM, Dijamin Senyap di Tol
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo