SuaraJawaTengah.id - Beredar sebuah video yang memperlihatkan seorang pria berpeci diduga menistakan agama Islam dengan menyebut Nabi Muhammad pembohong viral di media sosial.
Bahkan pria ini juga sampai melecehkan Al-Quran yang merupakan pedoman umat Islam dengan sebutan karangan biasa dan catatan penuh dusta.
Aksi pria yang diduga menistakan agama Islam tersebut salah satunya diketahui dari unggahan video di akun TikTok @marwahsyafina4 belum lama ini.
Dalam video singkat itu terdapat seorang pria berpeci dan berpakaian berwarna hitam secara terang-terangan sedang melecehkan Nabi Muhammad hingga Al-Qur'an.
Baca Juga: Inilah Buntut Perkara Kades Yang Marahi Ustadz di tengah Ceramah
"Nabi Muhammad itu pembohong. Al-Quran itu hanya cerita dan catatan dusta," buka pria ini.
Selain itu, pria yang tidak diketahui identitas ini juga mengatakan jika umat Islam selama ini hanya dimanfaatkan oleh segelintir orang yang mencari keuntungan.
"Orang-orang Islam itu hanya dimanfaatkan oleh orang-orang yang punya kepentingan dan ambil keuntungan dari Islam. Pikirlah yang jernih gunakan akal dan pikiran saudara," jelasnya.
Hingga kini belum diketahui pasti alasan apa yang melatarbelakangi pria berpeci tersebut berani melontarkan pendapat yang dapat menyakiti hati umat Islam.
Sontak saja unggahan yang telah ditonton 1.6 milliar ini langsung diserbu warganet. Tak sedikit dari mereka yang mengecam pernyataan pria berpeci tersebut.
Baca Juga: Tegas! Singapura Larang Buku Berisi Kartun Nabi Muhammad SAW Beredar
"Astagfirullah...,..itu manusia musliim atau muslim jadi2an sampai berani berucap seperti itu. Semoga Allah membukakan hati dan pikiran manusia ini," ujar akun @yn_rt**.
"Ntr kalo d jemput baru loe nangis terus minta maaf," ungkap akun @zaelani**.
"Anda lah yg harus berpikir jernih, dan akal sehat mu sadar spa yg menciptkn anda,,dan bumi ini," kata akun @Astuti15**.
"Kalau dia hidup di bawah kepemimpinan UMAR BIN KHATAB KEPALA BADAN DAN KAKI NYA UDAH PISAH, HABIS," sahut akun @rasyidred**.
"Kalau hanya mencari viral.. bukan begini caranya bung... ingat Allah SWT maha mengetahui," timpal akun @agus61**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
-
Siapa Golongan Orang yang Pertama Masuk Surga? Berikut Penjelasannya
-
Beda Nasib Suswono vs Ahok Jadi Trending, Omongan Soal Nabi Tuai Kecaman
-
Tak Ngaruh Sudah Minta Maaf, Ormas Betawi Polisikan Suswono Gegara Pernyataan Janda Kaya Nikahi Pengangguran
-
Benarkah Nabi Muhammad SAW Pengangguran Sebelum Menikahi Khadijah? Ini Jawaban Muhammadiyah
-
Suswono Salah Kaprah? Ini Bukti Nabi Muhammad Pekerja Keras Sebelum Nikahi Khadijah
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Cari Rumah Baru di Ibu Kota Jatim Sesuai Fengshui? Hadiri BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Jelang Pencoblosan, PAN Jateng Dorong Pilkada Berlangsung Damai, Ini Alasannya
-
Ngerinya Tanjakan Silayur: Titik Kritis Kecelakaan yang Kini Jadi Prioritas Pemerintah Kota Semarang
-
Semarang Waspada Hujan dan Banjir Rob Akhir Pekan Ini, Ini Penjelasan BMKG
-
Wapres Gibran Dukung UMKM dan Pemberdayaan Ekonomi Perempuan di Semarang