SuaraJawaTengah.id - PSSI pusat resmi menunjuk salah satu tokoh sepak bola Jawa Tengah, A.S. Sukawijaya atau yang kerap disapa Yoyok Sukawi menjadi pelaksana tugas ketua Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Jawa Tengah. Diketahui, Yoyok merupakan CEO PSIS Semarang.
Hal ini tertuang dalam surat keputusan ketua umum PSSI dengan nomor 67/SKEP/XI/-2021 yang ditandatangani oleh Ketua Umum PSSI, Komjen Pol (P) Mochamad Iriawan yang menunjuk Yoyok Sukawi mengemban tugas menjadi Plt Ketua Asprov PSSI Jateng.
PSSI Jateng jelang kongres mengalami kekosongan kepemimpinan setelah beberapa waktu lalu ketua Asprov PSSI Jateng, Edi Sayudi bersama beberapa jajarannya mendapat hukuman dari Komdis PSSI Jawa Tengah.
Hal ini lantas ditanggapi oleh PSSI pusat dengan penunjukkan pelaksana tugas supaya roda organisasi terus berjalan karena di Jawa Tengah sendiri masih ada beberapa kegiatan seperti berlangsungnya kompetisi Liga 3.
Saat dikonfirmasi, Yoyok Sukawi membenarkan penunjukannya sebagai plt Ketua Asprov PSSI Jateng dan ia juga siap menjalankan amanah sementara ini dengan sebaik-baiknya sejak penunjukkan plt pada 10 November lalu.
“Saya siap lahir batin melaksanakan tugas dari ketua umum PSSI untuk menjalankan roda organisasi asprov hingga kongres supaya lancar,” ujar Yoyok Sukawi dari keterangan tertulis, Senin (15/11/2021).
Menurutnya, dalam waktu dekat ini, Asprov banyak kegiatan yang harus ia rampungkan seperti kongres untuk pemilihan ketua periode selanjutnya serta agenda 10 besar Liga 3 yang dalam waktu dekat ini akan berlangsung.
“Dalam waktu dekat ini, banyak agenda Asprov harus sukses diantaranya kompetisi liga 3 dan kongres pemilihan ketua baru. Itu akan kami laksanakan sebaik-baiknya,” sambung Yoyok Sukawi.
Baca Juga: Link Live Streaming PSIS Semarang vs Borneo FC di BRI Liga 1 Hari Ini
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya
-
Fakta-Fakta Miris Erfan Soltani: Demonstran Iran yang Divonis Hukuman Mati
-
Suzuki Fronx vs Honda WR-V: Ini 9 Perbandingan Lengkap yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Membeli
-
BRI Peduli Bangun Saluran Air di Desa Depok, Wujudkan Pembangunan Infrastruktur Berkelanjutan