
SuaraJawaTengah.id - Gunung Slamet cukup dikenal di Jawa Tengah. Bahkan Gunung tersebut juga menjadi favorit oleh para pendaki.
Jalur Bambangan merupakan salah satu jalur pendakian utama Gunung Slamet bagi para pendaki karena merupakan jalur terdekat untuk sampai ke puncak gunung dibandingkan dengan jalur yang lainnya. Pendakian melalui jalur Bambangan ini mencapai waktu kurang lebih 7-8 jam hingga sampai ke puncak.
Menyadur dari Solopos.com, jalur ini terletak di Dusun Bambangan, Desa Kutabawa, Kecamatan Karangreja, Kabupaten Purbalingga, Jawa tengah (Jateng). Dusun yang terletak di lereng Gunung Slamet ini dihuni oleh masyarakat yang masih memegang teguh tradisi yang sudah dilakukan secara turun temurun.
Berdasarkan dari sebuah karya ilmiah bertajuk Mitos di Gunung Slamet di Dusun Bambangan, Desa Kutabawa, Kecamatan Karang Reja, Kabupaten Purbalingga dari situs eprints.uny.ac.id, Senin (22/11/2021), tradisi yang dilakukan masyarakat Dusun Bambangan yang dikenal dengan sebutan upacara ruwat bumi ini dilakukan setiap memasuki bulan Sura.
Baca Juga: Wisata Guci Tegal Kaki Gunung Slamet, Sumber Pemandian Air Panas
Upacara ini digelar untuk menghormati dan menghibur Sang Bahureksa, penguasa Gunung Slamet serta mahkluk halus yang ada di dusun tersebut.
Tradisi Upacara Ruwat Bumi
Umumnya, ritual upacara ruwat bumi ini berfungsi untuk menjaga keseimbangan alam. Selain itu, tradisi ritual upacara ruwat bumi ini merupakan salah satu bentuk kepercayaan masyarakat Dusun Bambangan sebagai masyarakat lereng Gunung Slamet dalam memperoleh keselamatan, kententraman, berkah/rezeki dan kebaikan bagi masyarakat setempat.
Hasil bumi yang diberikan sebagai media persembahan dalam ritual upacara ruwat bumi ini berupa makanan tradisional Jawa. Selain itu juga ada hidangan untuk pemain lengger, berupa makanan khas Jawa pula dan ditambah dengan aneka minuman, seperti wedang putih, wedang teh, wedang kopi, wedang arang-arang kambang dan wedang jembawuk.
Dusun yang dihuni sekitar 400 jiwa yang terbagi dalam 230 kepala keluarga (KK) ini percaya dengan ritual yang sudah menjadi tradisi turun-temurun akan berdampak baik bagi kelangsungan dusun, salah satunya adalah dihindarkan dari bencana erupsi.
Baca Juga: Pendaki Gunung Slamet Meninggal Dunia Saat Dievakuasi
Masyarakat setempat juga percaya bahwa Gunung Slamet tidak akan meletus hingga parah. Kalaupun ada aktivitas vulkanik yang terjadi, aktivitas tersebut dianggap hanya batu saja atau oleh masyarakat setempat dikenal dengan istilah ngempos.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Daftar Pendaki Hilang di Gunung Slamet: Kisah Tragedi 1985 dan 2001
-
Cerita Naomi Daviola Hilang di Gunung Slamet, Ditolong Burung hingga Ingat Antar Anak-anak ke Gereja
-
Sosok Naomi, Siswi SMK Semarang yang Viral Usai Hilang di Gunung Slamet
-
Masuk KEN 2024, Festival Gunung Slamet Hadirkan Produk UMKM
-
Jalur Pendakian Gunung Slamet Ditutup Sampai Kapan? Ribuan Pendaki Batal Muncak!
Terpopuler
- Alumni UGM Speak Up, Mudah Bagi Kampus Buktikan Keaslian Ijazah Jokowi: Ada Surat Khusus
- 7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
- HP Murah Itel A90 Lolos Sertifikasi di Indonesia: Usung RAM 12 GB, Desain Mirip iPhone
- 3 Klub Diprediksi Jadi Labuhan Baru Stefano Cugurra di BRI Liga 1 Musim Depan
- Akal Bulus Demi Raih Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi Main dengan '12 Pemain'?
Pilihan
-
Ormas 'Obok-obok' Proyek Pabrik BYD, BKPM: Ini Citra Buruk, Indonesia Seolah Jadi Sarang Preman
-
Beda Nasib Kakak Pascal Struijk: Main Tarkam Demi Bertahan Hidup
-
Juni 'Mengerikan' Menanti Prabowo: Beban Utang Jatuh Tempo Capai Rp 178 Triliun, Warisan Pandemi
-
AS Juga Protes Kebijakan Hilirisasi Nikel Warisan Jokowi
-
5 Rekomendasi Aplikasi Android untuk Nobar Online, Bisa YouTube hingga Netflix
Terkini
-
Jadi Garda Terdepan, Gubernur Jateng Ahmad Luthfi Luncurkan Program Kecamatan Berdaya
-
Link Saldo DANA Kaget Hari Ini: Rejeki untuk Isi Dompet Digitalmu!
-
Sinergi BRI Semarang A Yani dan RS Panti Wilasa, Ambulans Baru untuk Selamatkan Lebih Banyak Nyawa
-
Link Saldo DANA Kaget Hadir Lagi! Klaim Sekarang untuk Awali Hari dengan Semangat!
-
Gambaran Hari Kiamat dalam Surat Yasin Ayat 65, Tangan dan Kaki akan Menjadi Saksi Hidup Manusia