SuaraJawaTengah.id - Agar terus bersaing di papan klasemen BRI Liga 1, PSIS Semarang dikabarkan tengah berburu pemain asing untuk putaran kedua.
CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi mengaku belum terlalu puas dengan penampilan PSIS Semarang. Maka pada putaran kedua nanti, ia akan mengevaluasi seluruh pemain dan tim pelatih.
Yoyok Sukawi juga telah mengkonfirmasi akan melepas Brian Ferreira di putaran kedua. Hal itu dilakukan demi mengosongkan slot pemain asing.
"Lagi mencari pemain asing, beberapa pemain rencana akan kita datangkan. Posisi striker dan gelandang. Untuk pemain lokal tidak ada rencana kita datangkan. Lebih memilih pemain dari akademi kita sendiri," katanya di Semarang, Sabtu (20/11/2021).
Baca Juga: Bhayangkara FC Harus Puas Berbagi Poin dengan PSIS Semarang di Maguwoharjo
Dengan dilepasnya Brian Ferreira, para suporter pun berharap PSIS Semarang menemukan pemain asing yang bagus.
Paling penting kehadiran pemain asing tersebut bisa berdampak besar terhadap permainan PSIS Semarang.
Di media sosial sendiri, tak sedikit suporter Mahesa Jenar yang menyarankan pihak manajemen untuk mendatangkan eks Persib Bandung, Makan Konate sebagai pengganti Brian Ferreira.
Hal itu terlihat dari salah satu postingan akun instagram Manajer muda PSIS Semarang Fardhan Nandana Ramadhan.
"Ojo lali bos @farna.ndan makan konate di bawa pulang ke Semarang," ucap akun @pete_sakau.
Baca Juga: Bali United Mulai Menyodok, Teco Semringah Lihat Persaingan di Papan Atas BRI Liga 1
Mendengar saran tersebut, rupanya Fardhan merespon baik masukan dari suporter. Bahkan ia seperti menyetujui untuk memulangkan kembali Makan Konate ke kancah sepak bola Indonesia.
"@pete_sakau aamiin... sdh otw smg," balas Fardhan melalui akun @farna.ndana.
Sontak saja balasan manajer muda PSIS Semarang itu mematikan perhatian warganet. Tak sedikit mereka yang turut menginginkan Makan Konate berseragam PSIS Semarang.
"Aamiin, bismillah semoga berjodoh dengan PSIS," ucap akun @xinonaboba**.
"Serius mas? Makan konate opo sopo ki," sambung akun @allcopsa**.
"Wah ngeri mas, " sahut akun @satria**.
"Yang otw Semarang konate opo sampeyan mas?," timpal akun @grindja**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
-
Statistik Apik Gustavo Souza, Juru Gedor Baru PSIS Semarang Asal El Savador
-
Geger Gaji Pemain Semen Padang Diduga Telat Dibayar, Mertua Pratama Arhan Disentil Netizen
-
Pelatih Persija Carlos Pena: Kami Memang Ambisius
-
Seberapa Dahsyat Statistik Gustavo Souza Sebelum Gabung ke PSIS? Mengerikan Euy!
-
PSIS Semarang Datangkan Striker Gustavo Souza, Statistiknya Ngeri di Liga El Savador!
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Apa Itu Swiss Stage di M6 Mobile Legends? Begini Sistem dan Eliminasinya
-
Bagaimana Jika Bumi Tidak Memiliki Atmosfer?
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
Terkini
-
Ahmad Luthfi-Taj Yasin Menang, Partai Golkar Jateng: Kerja Keras Seluruh Elemen
-
Waspada! Semarang Berpotensi Hadapi Hujan Lebat dan Angin Kencang Selama Sepekan ke Depan
-
Akademisi UIN Walisongo Soroti Praktik Politik Uang dan Lemahnya Peran Bawaslu di Pilkada 2024
-
Misteri Tewasnya Siswa SMK di Semarang: Polisi Bongkar Makam untuk Ungkap Fakta!
-
Hasil Sementara Pilkada Kendal: Tika-Benny Unggul Signifikan, Ajak Rival Bersatu