SuaraJawaTengah.id - Empat tim Liga 3 Jateng yakni PSIP Pemalang, Persipa Pati, Persebi Boyolali, dan Persak Kebumen lolos ke babak semifinal. Selain juaran, empat tim tersebut bakal memperebutkan tiket promo ke Liga 2.
Pelaksana tugas ketua umum Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Jawa Tengah, A.S. Sukawijaya ingin empat tim yang lolos di babak semifinal Liga 3 Jawa Tengah dapat memberi tontonan yang menghibur.
Menurut pria yang akrab disapa Yoyok Sukawi ini, partai semifinal Liga 3 Jateng harus enak ditonton dan menjunjung tinggi sportifitas. Apalagi selama ini sudah memberikan permainan yang cukup baik.
“Liga 3 Jateng sudah masuk babak semifinal. Ayo tim-tim yang lolos seperti PSIP, Persipa, Persak, dan Persebi berikan permainan terbaikmu di babak semifinal besok Senin,” ujar Yoyok Sukawi di sela-sela kesibukannya di Kota Semarang, Kamis (2/12/2021).
Yoyok Sukawi juga menambahkan bahwa saat ini pertandingan di Liga 3 sudah bisa diakses secara streaming sehingga permainan yang apik akan membawa manfaat tersendiri bagi pemain atau pun official yang bertanding.
“Sekarang eranya sudah modern. Pertandingan bisa disaksikan secara mudah melalui gadget atau laptop. Kalau empat tim tersebut mainnya bagus, nanti pasti pemainnya, pelatihnya akan dilirik klub-klub kasta di atasnya karena yang mantau banyak,” lanjut Yoyok Sukawi.
“Semoga juga ya di tahun ini ada klub asal Jateng yang promosi ke Liga 2 supaya sepak bola Jateng kedepannya lebih diperhitungkan di kancah nasional,” tandas pria berusia 43 tahun ini.
Semifinal Liga 3 Jateng sendiri rencananya akan digelar pada 7 dan 8 Desember 2021 dengan mempertemukan PSIP Pemalang melawan Persipa Pati dan Persebi Boyolali menghadapi Persak Kebumen.
Sementara perebutan juara ketiga direncanakan pada 13 Desember serta partai final di 15 Desember.
Baca Juga: Ketua PSSI NTB Usulkan Pertandingan Liga 3 Bisa Disaksikan Oleh Penonton di Stadion
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
OTT Bupati Sudewo, Gerindra Jateng Dukung Penuh Penegakan Hukum dari KPK
-
Gebrakan Awal Tahun, Saloka Theme Park Gelar Saloka Mencari Musik Kolaborasi dengan Eross Candra
-
Deretan Kontroversi Kebijakan Bupati Pati Sudewo Sebelum Berakhir di Tangan KPK
-
OTT KPK di Pati: 6 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan yang Sudah Lama Dibisikkan Warga
-
7 Kontroversi Bupati Pati Sudewo Sebelum Kena OTT KPK, Pernah Picu Amarah Warga