SuaraJawaTengah.id - Semen Gresik (SG) Melalui Program SG Mandiri berkomitmen terus berperan dalam peningkatan martabat, hak, dan kesejahteraan para penyandang disabilitas melalui dukungan sarana dan layanan bagi kemandirian difabel.
Pada peringatan Hari Disabilitas Internasional, Jumat (3/12/2021), Semen Gresik mengundang komunitas difabel Kabupaten Rembang dan Difabel Blora Mustika ke Rumah BUMN Rembang untuk berdiskusi penguatan kapasitas di bidang kewirausahaan.
Menurut Kepala Unit Komunikasi dan CSR SG Dharma Sunyata, mengambil momentum Hari Disabilitas Internasional 2021, Semen Gresik Sahabat Difabel terus memperkuat posisinya sebagai perusahaan inklusif dengan menggenjot pemberdayaan masyarakat, salah satunya difabel sebagai kelompok rentan.
‘’Kami hadir untuk memberikan layanan inklusif, baik itu pelatihan dan bantuan sarana pengembangan usaha untuk difabel. Harapannya, program terarah, terukur, terintegrasi dan akuntabel ini mampu mendorong penyandang disabilitas untuk mandiri dan berkarya,’’ kata Dharma dalam siaran persnya, Senin (6/12/2021).
Baca Juga: Hari Disabilitas Internasional, dr Reisa Broto Asmoro Jawab Pertanyaan dari Teman Tuli
Ditambahkan Dharma, peringatan Hari Difabel Internasional yang digelar SG tahun ini sangat istimewa karena mendatangkan motivator, inspirator, dan inovator Anjas Pramono Sukamto. Pemuda difabel asal Kudus ini adalah juara Olimpiade Matematika, pencipta aplikasi difabel yang diakui internasional dan pernah menyandang predikat Pemuda Hebat dari Kemenpora.
Lanjut dia, Anjas yang pernah diundang ke Gedung Putih Washington DC untuk presentasi aplikasi difabel itu sengaja dihadirkan guna menyuntikkan motivasi tentang nilai-nilai kesetaraan dan spirit bahwa semua orang memiliki kesempatan yang sama dalam menggapai cita-cita.
‘’Semangat kami tak pernah surut dalam membekali masyarakat berkebutuhan khusus agar berdaya saing di dunia kerja. Ini selaras tema Hari Disabilitas Internasional tahun ini yaitu Kepemimpinan dan partisipasi penyandang disabilitas menuju dunia pasca Covid-19 yang inklusif, mudah diakses dan berkelanjutan,’’ imbuh Dharma.
Ditandaskan Dharma, Program SG Sahabat Difabel tahun ini memasuki tahun ketiga. Kontribusi yang sudah diberikan SG, diantaranya mewujudkan Rumah BUMN sebagai wadah pembelajaran maupun promosi penjualan yang ramah terhadap difabel.
Selain itu, bantuan laptop guna menunjang administrasi kegiatan, serta penyediaan sarana untuk produk rumahan, turut memasarkan produk batik, kerajinan bambu dan pot dari ban bekas.
Baca Juga: Hari Disabilitas Internasional 2021, Kaum Difabel di Jepara Dapat Kemudahan Buat SIM D
Ketua Difabel Blora Mustika Moh Abdul Ghofur menyampaikan apresiasi kepada Semen Gresik yang telah merangkul dan mengayomi komunitas difabel. Dia berharap semua empati dan kontribusi yang telah diberikan, semoga membangkitkan semangat bagi komunitasnya untuk tidak menyerah dalam menjalani kehidupan.
Berita Terkait
-
Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
-
Raffi Ahmad Buka Pintu untuk Difabel Jadi Stafnya, Tegaskan Komitmen Inklusi
-
Ajak Difabel Jadi Staf Utusan Khusus Presiden, Raffi Ahmad: Pokoknya Mau...
-
Berapa Gaji Staf Utusan Khusus Presiden? Raffi Ahmad Santai Tawari Niatus Sholihah Jadi Asisten
-
10 Tahun Jokowi, Indonesia Juara Umum Paragames Tiga Kali Berturut-Turut dan Raih Medali Emas di Dua Paralimpiade
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Deretan Tablet Redmi Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Diskon BRImo hingga Cashback Meriahkan OPPO Run 2024
-
Survei Pilkada Kota Semarang: Yoyok-Joss Unggul Tipis atas Agustina-Iswar
-
Jokowi Sampai Turun Gunung ke Semarang, Optimis Luthfi-Yasin Menang di Pilgub Jateng
-
Dramatis! Evandro Brandao Jadi Pahlawan, PSIS Curi Poin di Kandang Persik Kediri