SuaraJawaTengah.id - Baru-baru ini jagat media sosial dihebohkan dengan beredarnya video keranda jenazah digotong sembari dibawa lari mematik sorotan publik.
Video tersebut salah satunya diketahui dari unggahan di akun TikTok @dayat.007.com belum lama ini.
"Pertanda apa ya jenazah sangat cepet," bunyi keterangan tertulis dalam video tersebut.
Berdasarkan video singkat itu terlihat puluhan warga sedang berkumpul di pinggir jalan. Para warga nampak mengenakan pakaian muslim.
Baca Juga: 'Keranda Terbang' di Jakasampurna Bikin Kaget Warganet: Indosiar Menangis Lihat Ini
Rupanya para warga yang sedang berkumpul tersebut hendak mengantarkan seseorang yang telah meninggal ke tempat peristirahatan terakhirnya.
Menariknya, dalam video ini terdapat pemandangan tak biasa. Dimana orang-orang yang bertugas membawa keranda jenazah terlihat menggotongnya sembari berlari.
Bahkan orang-orang yang menggotong keranda jenazah itu berlari cukup kenceng melewati para warga yang sedang berkumpul di tengah jalan.
Sementara itu berdasarkan keterangan tertulis akun tersebut menyebutkan kejadian keranda jenazah digotong sembari dibawa lari terjadi di Desa Kluwut, Kecamatan Wonorejo, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur.
Sontak unggahan video tersebut langsung dibanjiri komentar warganet. Tak sedikit dari mereka yang justru memberikan komentar positif. Lantaran jenazah yang dibawa lari tersebut merupakan orang baik dan jenazah ketika digotong terasa ringan.
Baca Juga: Mengenal Apa Itu Brobosan, Tradisi Kematian Khas Masyarakat Jawa
"Katanya kalau jalanya cpet banget kek gtu...si almarhum udah ngeliat surga...dan pengen cepat" masuk surga...amin," kata akun @dedeck**.
"Pertanda org baik Krn trllu ringan dosanya," ujar akun @zeesa**.
"MASYAALLAH....tetangga desa....meskipun nggak kenal, ikut merasakan beliau pasti orang baik ...MASYAALLAH...insyaallah husnul khotimah," tambah akun @zahraa**.
"Pertanda baik Husnul khatimah..smua d permudah di perlancar terasa ringan seperti tanpa beban," sambung akun @atiiaki**.
"Malah bagus kalau jalanya cpt yg mikul keranda terkadang bilang serasa gak mikul apa2 semoga Husnul khatimah Aamiin," timpal akun @cahkendal**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
-
Viral Peserta Pawai 17 Agustus Jadi Keranda Jenazah Korban Azab Slot, Ini Hukumnya dalam Islam
-
Mulai Muncul Keranda Warna Pink Ngejreng, Penjual: Biar Istirahat Kayak Barbie
-
Warga Pemerihan Lampung Terpaksa Seberangi Jenazah Lewat Sungai, Sampai Ada Keranda Terguling
-
Link Nonton Lampor : Keranda Terbang (2019) HD Full Movie, Klik di Sini!
-
Kembali Turun ke Jalan, Aremania Bawa Keranda: Bayar Air Mata Kami dengan Keadilan
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
-
Luhut Yakin Prabowo Bisa Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%, Ini Strateginya
-
Teken Dealership Agreement Eksklusif, MAB Jadi Distributor Resmi Truk Yutong di Indonesia
-
Tol Balikpapan-Samarinda Sepi Peminat Meski Persingkat Waktu Menuju IKN, Apa Alasannya?
-
IKN Tak Berpenghuni? Akademisi Sindir Minta Jokowi yang Jadi "Penunggunya"
Terkini
-
BMKG Peringatkan Potensi Cuaca Ekstrem di Jawa Tengah pada 14-16 November 2024
-
Rahasia Sukses Pertashop: Pertamina Ungkap Strategi Peningkatan Pendapatan lewat NFR
-
BMKG Prakirakan Cuaca Berawan dan Kabut di Semarang Hari Ini, Masyarakat Diminta Waspada
-
Prabowo Dukung Cagub Jateng, Bawaslu Telusuri Potensi Pelanggaran Netralitas Presiden
-
Korupsi Pengurusan Tanah di Semarang: Mantan Lurah Sawah Besar Divonis Lebih Ringan dari Tuntutan Jaksa