SuaraJawaTengah.id - Teka-teki siapa yang akan melatih skuat Laskar Mahesa Jenar akhirnya terjawab. Manajemen PSIS Semarang kembali mendatangkan Dragan Djukanovic dan Zarko Curcic untuk mengisi jajaran kepelatihan di putaran kedua BRI Liga 1 2021/2022.
Dragan didatangkan oleh manajemen PSIS untuk mengisisi posisi pelatih kepala. Sementara Zarko Cucik didatangkan manajemen PSIS untuk mengisi posisi pelatih fisik.
Menurut Komisaris PSIS, Junianto, didatangkannya Dragan dan Zarko merupakan hasil evaluasi manajemen klub pasca-putaran pertama lalu dan diharapkan keduanya mampu membawa perubahan bagi tim. Khususnya mengangkat kembali performa Laskar Mahesa Jenar di putaran kedua BRI Liga 1 2021/2022.
“Coach Dragan dan Zarko kami datangkan supaya PSIS lebih hebat di putaran kedua. Ini harapan kita semua. Apalagi Dragan sama Zarko juga sudah berpengalaman di PSIS sehingga adaptasinya tidak sulit. Ini juga merupakan hasil evaluasi manajemen setelah putaran pertama lalu apa saja yang harus diperbaiki. Salah satunya mendatangkan coach Dragan dan Zarko,” tutur Junianto pada Senin (27/12).
Baca Juga: Ini Kriteria Pelatih yang Dicari PSIS Semarang, Yoyok: Tidak Baperan, Tidak Mutungan
“Semoga hadirnya coach Dragan sama Zarko mampu membawa PSIS ke top perform lagi seperti awal musim lalu. Ini juga keinginan adik-adik suporter baik Panser Biru dan Snex yang meminta Dragan kembali didatangkan,” lanjutnya.
Sementara itu, CEO PSIS Yoyok Sukawi menambahkan bahwa Dragan dan Zarko akan terbang dari negaranya pada Selasa (28/12) besok dan akan menjalankan prosedur karantina sesuai prosedur yang berlaku.
“Rencananya Dragan dan Zarko akan terbang pada tanggal 28 dan setelah itu karantina sesuai aturan yang berlaku di Indonesia. Semoga semuanya lancar,” kata Yoyok Sukawi.
Berita Terkait
-
3 Tim BRI Liga 1 dengan Penampilan Amburadul: Ada Klub yang Incar Pratama Arhan
-
Tiga Klub Indonesia Terseret Sponsor Rumah Judi, Salah Satunya Berakhir Ngenes
-
BRI Liga 1: Juru Gedor Kurang Gacor, PSIS Semarang Punya Tugas yang Berat!
-
BRI Liga 1: PSIS Semarang Gagal Perbaiki Peringkat Akibat Kalah dari Persebaya Surabaya
-
Gegara Izin Tidak Keluar, PSIS Semarang Jamu Persebaya Surabaya di Bali
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
Terkini
-
Ngerinya Tanjakan Silayur: Titik Kritis Kecelakaan yang Kini Jadi Prioritas Pemerintah Kota Semarang
-
Semarang Waspada Hujan dan Banjir Rob Akhir Pekan Ini, Ini Penjelasan BMKG
-
Wapres Gibran Dukung UMKM dan Pemberdayaan Ekonomi Perempuan di Semarang
-
Dari Tambakmulyo untuk Jateng: Mimpi Sanitasi Layak Menuju SDGs
-
Pengamat Nilai Program Pendidikan Gratis dan Rp300 Juta per RW dari Yoyok-Joss Realistis