SuaraJawaTengah.id - Selama tahun 2021, Polda Jawa Tengah telah memberikan penghargaan kepada 469 personil Polri yang berprestasi.
Penghargaan tersebut juga diberikan kepada 29 masyarakat sipil yang telah berkontribusi positif dalam menjaga kondusivitas kamtibmas wilayah Jawa Tengah.
Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi dalam arahannya saat memimpin apel pagi Senin (27/12/2021) lalu menyampaikan bahwa penghargaan diberikan pada anggota Polri sebagai reward atas pelaksanaan tugas pengabdian yang melebihi panggilan tugas.
Sedangkan pemberian penghargaan pada masyarakat sipil merupakan bentuk apresiasi tinggi Polda Jateng atas inisiatif dan upaya masyarakat yang telah berkontribusi aktif dalam menjaga harkamtibmas.
Baca Juga: Bukit Besak dan Desa Tanjung Menang di Lahat, Terima Penghargaan Pariwisata
Diharapkan inisiatif dan capaian prestasi mereka dapat menginspirasi warga masyarakat lain untuk ikut memberikan kontribusi positif pada kerukunan, toleransi dan harkamtibmas di lingkungannya.
Terkait penghargaan Kapolda pada masyarakat, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Iqbal Alqudusy menyampaikan bahwa keberhasilan Polri dalam menjaga situasi harkamtibmas tidak lepas dari peran serta dan dukungan dari masyarakat.
Inisiatif dan dukungan dari masyarakat dalam menjaga harkamtibmas tersebut merupakan indikator partisipasi masyarakat serta kesadaran hukum masyarakat khususnya di Jateng semakin membaik.
"Adanya insiatif dan dukungan dari masyarakat, sedikit banyak juga memotivasi Polda Jateng untuk terus meningkatkan pelayanan dan memberikan pengabdian terbaik bagi masyarakat," ujar Iqbal, Selasa (28/12/2021).
Kabidhumas menambahkan, 29 orang warga masyarakat menerima penghargaan berasal dari berbagai kalangan. Mulai dari tokoh masyarakat, pengusaha hingga masyarakat biasa.
Baca Juga: Rawan Kejahatan Saat Nataru, Kapolda Arahkan Jajaran Reskrim Bekerja Maksimal
"Ini menunjukkan bahwa siapa saja bisa memberikan kontribusi positif pada upaya pemeliharaan kambtibmas. Polda Jateng mendorong setiap warga masyarakat untuk memberikan sumbangan positif bagi keamanan wilayahnya. Tentunya melalui koordinasi dengan aparat setempat," imbuh Kabidhumas.
Di jajaran, tambah Kabidhumas, polres-polres juga sering memberikan penghargaan kepada masyarakat di wilayahnya masing-masing, baik yang terkait dengan kegiatan sosial, maupun pemeliharaan kamtibmas.
"Hal tersebut merupakan bukti bahwa jajaran kepolisian bagi pusat maupun kewilayahan memberikan apresiasi tinggi terhadap kegiatan positif di masyarakat, terlebih yang terkait dengan kepolisian," tutupnya.
Berita Terkait
-
Bank Raya Borong 2 Award GCG Bergengsi, Buktikan Tata Kelola Perusahaan yang Semakin Transparan dan Akuntabel
-
BNI Raih Predikat "The Most Trusted Companies" di Ajang Corporate Governance Perception Index Award 2024
-
Keluarga Siswa SMK Semarang Tewas Ditembak Resmi Lapor Polisi Atas Dugaan Pembunuhan dan Penganiayaan
-
Tri Rismaharini Sebut Akan Tekan Anak Buah Ketika Menerima Penghargaan Agar Tak Puas Diri
-
Unilever Indonesia Borong 18 Penghargaan di MMA SMARTIES Awards 2024
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
-
Maskapai Rela Turunkan Harga Tiket Pesawat Selama Libur Nataru
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
Terkini
-
Waspada! Semarang Berpotensi Hadapi Hujan Lebat dan Angin Kencang Selama Sepekan ke Depan
-
Akademisi UIN Walisongo Soroti Praktik Politik Uang dan Lemahnya Peran Bawaslu di Pilkada 2024
-
Misteri Tewasnya Siswa SMK di Semarang: Polisi Bongkar Makam untuk Ungkap Fakta!
-
Hasil Sementara Pilkada Kendal: Tika-Benny Unggul Signifikan, Ajak Rival Bersatu
-
UMKM Singorojo Bergeliat! Telkomsel Perluas Jaringan Internet di Daerah Terpencil