SuaraJawaTengah.id - Pegiat media sosial Helmi Felis menyerukan kepada seluruh pihak untuk segera menangkap Habib Zein Assegaf alias Habib Kribo.
Hal tersebut buntut dari pernyataan kontroversi Habib Kribo yang diduga menghina bangsa Arab dengan menyebut negara kelahiran Nabi Muhammad tidak memiliki budaya dan belum melahirkan ilmuwan.
Helmi Feris menerangkan jika pernyataan Habib Kribo sangat berdampak terhadap hubungan Indonesia dengan negara-negara Timur Tengah.
"Jangan sampai kita dinilai sebagai bangsa yang memusuhi bangsa Arab. Sebab bangsa Arab tidak pernah menyusahkan NKRI apalagi klaim Natuna miliknya atau apapun," kata Helmi Feris melalui akun twitternya.
Kemudian ia menyerukan kepada publik agar menaikkan tagar tangkap Zein Kribo. Sebab pernyataan Habib Kribo bisa mengancam hubungan Indonesia dengan negara-negara Arab.
"Yuk kita support dan sampaikan pada bangsa Arab kita tidak support si Kribo. Mainkan tagar #TangkapZeinKribo," tegasnya.
Sontak seruan pegiat sosial tersebut langsung diserbu para warganet. Tak sedikit dari mereka yang mendukung agar Habib Kribo segera di tangkap.
"Agree Om Helmi, lets go #TangkapZeinKribo," ucap akun @YennyErdhyta**.
"Ini si kribo kalau di negara arab dia ngomong gini sudah disembelih serius," papar akun @tengil**.
Baca Juga: Habib Kribo Bongkar Sosok Habib Bahar: Habib-habib Ini Dijadikan Jargon Badut Politik
"Padahal banyak negara maju merapat ke arab, termasuk paman sam," sahut akun @santoso**.
"Lapor pak @DivHumas_Polri, apa tidak sebaiknya #TangkapZeinKribo. Ucapan Habib Kribo ini sudah kelewatan, bisa bikin hubungan Indonesia-Arab menjadi tidak baik. Masa harus ada komplain dari Arab, polisi baru berani #TangkapZeinKribo," timpal akun @Story**.
Sebelumnya, beredar unggahan video di akun twitter akun twitter @Endriyw yang menayangkan Habib Kribo tengah menyoroti bangsa Arab.
Namun belum diketahui pasti pernyataan Habib Kribo tersebut untuk menyerang siapa. Diduga kuat ia tengah menyerang Habib Bahar bin Smith dan kelompoknya yang baru-baru ini sedang hangat diperbincangkan.
"Arab itu kalau tidak ada ka'bah tidak punya kehormatan, apa saja sih budaya Arab? Tidak ada," buka Habib Kribo.
Lebih lanjut, Habib Kribo juga secara gamblang menyebutkan bahwa bangsa Arab selama ini belum pernah melahirkan ilmuwan hebat.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
7 Langkah Cepat Pemprov Jateng Atasi Bencana di Jepara, Kudus, dan Pati
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
7 Fakta Menarik Tentang Karakter Orang Banyumas Menurut Prabowo Subianto
-
Honda Mobilio vs Nissan Grand Livina: 7 Perbedaan Penting Sebelum Memilih
-
7 Mobil Listrik Murah di Indonesia, Harga Mulai Rp100 Jutaan