SuaraJawaTengah.id - Belakangan ini media sosial dihebohkan dengan adanya makam bernama upin dan ipin yang sama di kartun asal malaysia. Tentu saja hal itu memunculkan beragam tanggapan.
Rumah produksi animasi Malaysia, Les' Copaque Production, mengungkapkan asal usul tokoh animasi bocah kembar bernama "Upin & Ipin" yang identik dengan kepala tanpa rambut ini betul-betul kisah fiksi, tidak terinspirasi dari orang yang masih hidup atau yang telah meninggal.
Sebelumnya, tersiar kabar bahwa Upin dan Ipin meninggal dalam kecelakaan saat berlibur di Sulawesi. Dalam pernyataan resmi, perusahaan animasi membantah kabar tersebut, meyakinkan penonton bahwa animasi itu akan hadir dalam musim baru tak lama lagi.
Dalam utas di akun Twitter, Les' Copaque mengatakan ide cerita awal "Upin & Ipin" berasal dari pengisi suara Opah, Hajah Ainon. Semua cerita dibuat agar mudah dipahami tapi sarat pesan moral bermanfaat.
Baca Juga: Bantah Diangkat dari Kisah Nyata, Tim Produksi Upin dan Ipin Klarifikasi Kisah Tragis si Kembar
Pengalaman besar di kampung dari Haji Burhanuddin, Pengarah Urusan Les' Copaque Production sekaligus pengisi suara Tok Dalang juga disematkan ke dalam kisah "Upin & Ipin".
Perusahaan itu mengatakan, Upin & Ipin digambarkan yatim piatu karena awalnya mereka kekurangan waktu dan sumber daya manusia untuk membuat tokoh baru, hingga akhirnya dua bocah ini digambarkan tak memiliki ayah dan ibu. Alasan serupa menjadi cerita di balik penampilan Upin dan Ipin yang tidak memiliki rambut. Saat memproduksi musim perdana, perusahaan animasi harus menghemat pengeluaran dan mempercepat proses pembuatan dengan meniadakan rambut yang memakan waktu.
"Maka, Upin dan Ipin direka botak tetapi Upin ada sehelai rambut," tulis LCP.
Serial animasi asal Malaysia ini juga tenar di Indonesia. Les’ Copaque Production, rumah produksi dari animasi Upin & Ipin, telah memenangi lebih dari puluhan penghargaan nasional maupun internasional.
[ANTARA]
Baca Juga: Viral Video Upin dan Ipin Berasal dari Kisah Nyata Dipastikan Palsu
Berita Terkait
-
Viral di X Upin dan Ipin Masuk SD dan Akhirnya Punya Rambut, Bagaimana Faktanya?
-
Meresapi Perjuangan Kak Ros "Upin dan Ipin", Contoh Sandwich Generation yang Sensitif dan Gampang Marah
-
5 Fakta Gubernur Koster Larang Nonton Upin Ipin, Minta Jangan Tinggalkan Tradisi Bali
-
Ngakak! Mas Wali Tanggapi Susanti di Upin Ipin yang Akan Pulang ke Indonesia, Gibran: Kontrak Kerja Diperpanjang
-
Viral Video Narapidana Asyik Nonton Upin Ipin di Lapas Ramai-ramai, Warganet: Jadi Pengen Ikutan
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
Harga Emas Antam Ngegaspol, Naik Tinggi Lagi Hari Ini
-
Rahasia Mudik Lebaran Lancar: Tips Pesan Tiket Bus Sinar Jaya Online Tanpa Ribet!
-
Dompet Aman, Perut Kenyang: 7 Rekomendasi Bukber Hemat di Jogja
-
Steve Saerang: Revolusi AI Setara Penemuan Mesin Uap!
-
Prediksi Nomor Punggung Pemain Timnas Indonesia: Emil Audero-Ole Romeny Saling Sikut?
Terkini
-
Curhat Nelayan Cilacap ke Gubernur Ahmad Luthfi: Rebutan Solar hingga Masalah Tambak Udang
-
Pertamina Sabet BUMN Terbaik CSR Jateng: Ungguli Perusahaan Lain dalam Atasi Kemiskinan Ekstrem!
-
Di Tengah Isu Efisiensi, Astra Daihatsu Optimis Capai Target Penjualan di Jateng
-
Semen Gresik Dukung Asta Cita ke-6 Presiden Republik Indonesia Melalui Program FMM
-
BRI Purwodadi Salurkan Bantuan CSR BRI Peduli untuk Anak Yatim di Grobogan