SuaraJawaTengah.id - Langkah strategis dilakukan jajaran Polres Pemalang guna mencegah varian baru Omicron dan mengendalikan kasus baru Covid-19 di Kabupaten Pemalang saat libur panjang Tahun Baru Imlek 2022.
Kapolres Pemalang AKBP Ari Wibowo bersama pejabat utama Polres Pemalang melakukan pemantauan langsung di sejumlah Posko PPKM Mikro yang berada di Kabupaten Pemalang, Selasa (1/2/2022).
“Salah satunya, kami melakukan monitoring dan evaluasi di Posko PPKM Mikro Kelurahan Bojongbata, terpantau panel data dan sarana pendukung protokol kesehatan masih eksis dan dalam keadaan lengkap,” kata Kapolres.
Dalam kegiatan monitoring, Kapolres Pemalang juga memberikan asistensi kepada petugas Posko PPKM Mikro terkait pencegahan, penanganan dan penanggulangan Covid-19.
“Harapannya, Posko PPKM Mikro dapat meningkatkan kegiatan pengawasan protokol kesehatan pada warga yang berpergian keluar kota,” kata Kapolres.
“Terutama saat libur panjang, untuk mencegah lonjakan kasus Covid-19 di Kabupaten Pemalang,” imbuh Kapolres.
Selain itu, Kapolres Pemalang mengatakan, Polres Pemalang juga menerjunkan personilnya untuk melakukan pengawasan protokol kesehatan dan menjaga kamtibmas di sejumlah Objek Wisata pada saat libur Tahun Baru Imlek 2022.
“Hal tersebut dilakukan, untuk mengantisipasi lonjakan pengunjung lokal maupun luar daerah yang menjadikan sejumlah destinasi wisata di Kabupaten Pemalang sebagai tujuan liburan,” jelas Kapolres.
Baca Juga: Pengunjung Berjubel di Atas Jam 12 Malam, Bar Big Brother Kemang Disegel Polisi karena Langgar PPKM
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
Terkini
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo
-
OTT Bupati Sudewo, Gerindra Jateng Dukung Penuh Penegakan Hukum dari KPK