SuaraJawaTengah.id - Nama Pratama Arhan sudah tak asing lagi di kalangan pencinta sepak bola Indonesia. Namanya mulai harum tak kala pria asal Blora ini tampil impresif di ajang Piala AFF 2022.
Berkat konsitensinya dan permainan impresifnya. Pratama Arhan sampai diganjar dengan penghargaan pemain muda terbaik di kompetisi bergengsi tersebut.
Kekinian, Pratama Arhan menceritakan perjuangannya menjadi pesepak bola. Menurutnya, orang yang paling berjasa mendukung ia menggeluti dunia sepak bola yakni orang tuanya.
Pemain berusia 20 tahun ini mengakui jika orang tuanya mati-matian demi membiayi semua keperluan Pratama Arhan saat berlatih di sekolah sepak bola.
"Keluarga saya bisa dibilang keluarga yang kurang mampu. Dulu orang tua beliin sepatu saya seharga Rp25 ribu sekali pakai sudah rusak," kenang Pratama Arhan melalui unggahan video di kanal youtube Ana Musaid New.
Meski terlahir dari kalangan keluarga sederhana, Pratama Arhan pun memiliki tekad untuk menggapai mimpinya menjadi pemain sepak bola profesional.
"Ibu saya juga pernah sampai berhutang pada tetangga demi beliin saya sepatu, ngasih uang jajan di Semarang. Dari situlah saya ingin menunjukkan kepada ibu, kalau saya pasti bisa jadi pemain sepak bola dan jadi yang terbaik. Pokoknya saya harus seperti itu," ujar Pratama Arhan.
Atas keberhasilan Pratama Arhan meniadi pemain sepak bola dan bintang Timnas Indonesia. Ia selalu diingat oleh orang tuanya untuk tidak sombong.
Demi membalas budi orang tuanya yang mati-matian mendukungnya jadi pemain sepak bola. Pemain yang sering beroperasi di bek kiri ini ingin memberangkatkan orang tuanya ke tanah suci.
Baca Juga: 5 Pemain Timnas Indonesia yang Performanya Menanjak di Bawah Asuhan Shin Tae-yong
"Pasti saya akan mengasih orang tua saya yang terbaik. Ke depannya kalau ada rezeki, saya ingin memberangkatkan orang tua naik haji," pungkas Pratama Arhan.
Sontak unggahan video tersebut langsung dibanjiri komentar warganet. Tak sedikit dari mereka yang mendoakan agar cita-cita Pratama Arhan memberangkatkan orang tuanya pergi ibadah haji terwujud.
"Semangat kak Arhan semoga tercapai untuk menaikan haji orang tua kak Arhan amin," ujar akun Dea Tri**.
"Amin, semoga cepat terlaksana ya Arho untuk menaikkan haji orang tuamu," tutur akun Azmiyatul Mauli**.
"Masya Allah sholeh banget, semoga cita-cita bang Arhan menaikkan haji orang tua tercapai amin," imbuh akun saya manusia**.
"Impianmu sungguh luar biasa bagus Pratama Arhan," sahut akun Bolang Kuwu**.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya